Sukses

Lifestyle

Interior: Koleksi Pribadi Mampu Ciptakan Karakter Sekaligus Hias Isi Rumah

Jakarta Desain interior rumah yang elegan memang menjadi impian banyak orang, mungkin termasuk kamu, Fimelova. Kalau kamu sedang mencari inspirasi mengenai tata rumah yang bertema kolonial dengan sedikit sentuhan luxury, kamu bisa intip isi rumah berikut yang dirancang oleh Alex Bayusaputro, founder dan creative director dari Genius Loci.

Paduan antara bangunan ruangan dan penempatan furnitur memang merupakan satu elemen penting dalam desain interior. Rumah milik seorang dokter ternama di Surabaya ini berhasil dijadikan sebuah tempat tinggal yang tak hanya nyaman untuk ditempati, tapi juga indah untuk dilihat.

Alex mengimplementasikan nilai-nilai unik di projeknya ini, salah satunya adalah penempatan dapur di ruang utama karena menurutnya area dapur adalah ‘heart of the house’ di mana anggota keluarga sering berkumpul di area tersebut. Area dapur juga dibuat terhubung dengan area dining dan teras outdoor. Selain itu, master bedroom juga ditempatkan di bagian paling belakang rumah tersebut untuk mendapatkan suasana serta mood yang lebih tenang.

Layout ruangan memang merupakan unsur penting, tapi Alex mengatakan bahwa justru sentuhan koleksi pribadi dari sang pemilik lah yang membuat seluruh isi rumah itu memiliki karakter dan charm tersendiri. Kalau sering jalan-jalan ke luar negeri, baik untuk liburan maupun bekerja, biasanya kita akan pulang membawa barang-barang unik yang bisa menjadi pelengkap keindahan di rumah kita.

So, what do you think, Fimelova? Apa karakter dari rumah ini bisa kamu jadikan inspirasi for your future home?

 

Source: sugarandcream.co

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading