Sukses

Beauty

5 Bagian Tubuh yang Juga Wajib Dilindungi dari Bahaya Sinar Matahari

Jakarta Kita yang tinggal di negara tropis dengan intensitas matahari tinggi, tentu sudah mengetahui dengan baik tentang manfaat menggunakan sunscreen. Tidak hanya bermanfaat untuk melindungi kulit dari efek kulit merah dan gelap akibat radiasi sinar UVA dan UVB, namun sunscreen juga bekerja untuk melindungi kulit dari efek berbahaya sinar UV, yaitu kanker kulit.

Namun, walaupun sudah terbiasa dengan pemakaian sunscreen, masih banyak di antara kita yang belum paham tentang pemakaian sunscreen yang sebenarnya. Selain harus digunakan maksimal 20-30 menit sebelum keluar rumah atau ruangan, masih ada hal penting lain yang perlu kita perhatikan dengan baik saat menggunakan sunscreen.

Ya, ada beberapa bagian tubuh yang sering terabaikan. Saat menggunakan sunscreen, biasanya kita hanya fokus pada kulit wajah, tangan dan kaki saja. Padahal, masih ada bagian tubuh lain yang juga penting untuk dilindungi. Apa saja?

Hair Line

Tidak hanya digunakan sampai kening. Bagian hair line juga penting untuk dilindungi. Meskipun kulit tertupi oleh rambut halus dalam jumlah yang banyak, namun area ini penting untuk mendapat perlindungan sunscreen agar kulit juga tidak terlihat belang (warna kulit yang tidak merata).

Kulit kepala

Sama dengan hair line, kulit kepala pun telah dilindungi oleh jumlah rambut yang banyak. Namun, tidak semua bagian kulit kepala tertutupi oleh rambut kan? Bagian belahan rambut tentu tidak mendapatkan perlindungan dari akar rambut. Jika kamu tidak biasa menggunakan penutup kepala seperti topi, aplikasikan sunscreen pada bagian kulit kepala yang terlihat juga.

Bibir

Bibir sering kering dan pecah-pecah padahal sudah cukup mengonsumsi air mineral, bisa jadi disebabkan oleh radiasi sinar matahari. Bibir yang tidak terlindungi dari sinar matahari, lambat laun terlihat kering dan gelap. Untuk melindunginya, gunakan lip balm dengan formula SPF 20/30 saat berada di dalam atau di luar ruangan.

Daun Telinga

Satu lagi area wajah yang sering terabaikan oleh sunscreen. Aplikasikan sunscreen di seluruh daun telinga bagian depan dan juga belakang.

Bawah lutut

Kulit bagian bawah lutut sangat sensitif terhadap radiasi matahari. Sehingga akan terasa sangat perih jika terbakar. Jadi jangan lupa untuk memberi perhatian lebih pada bagian kulit di area kaki ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading