Sukses

Beauty

Editor's Diary: DMK Muscle Enzyme Therapy Review

Jakarta Tapi, kadang, kulit pun butuh treatment khusus, Fimelova! Nah, salah satunya yang lagi banyak dibahas oleh perempuan se-Jakarta bahkan mungkin sedunia, adalah DMK Muscle Enzyme Therapy di DMK Clinic Jakarta.

Salah satu perawatan khas ciptaan Dr. Danne Montague-King, yang sudah terkenal di seluruh dunia. Konsep dari DMK adalah Remove, Rebuild, Protect and Maintain. Jadi nggak sembarangan melakukan treatment atau memberikan produk, tapi kulit dianalisa terlebih dahulu, dihilangkan kekurangannya, dibangun kembali kesehatannya, dijaga serta dirawat!

Pengen tahu, kayak apa perawatannya dan produk apa saja yang digunakan? Klik terus!

 

Cleanse

Step pertama, wajah dibersihkan dengan DMK Deep Pore Pure. Yang bertekstur super creamy dan padat. Untuk mengangkat kotoran, mengecilkan pori-pori serta mempersiapkan wajah sebelum perawatan dimulai. Cleanser ini juga membersihkan tanpa membuat kulit terasa kering, cocok untuk kulit normal dan berminyak.

Detox!

Step selanjutnya adalah proses detoks dengan menggunakan DMK Dermatox yang fungsinya melenyapkan racun yang ada di dalam kulit. Dalam waktu tiga menit, pembersih berbentuk tonik ini deeply cleanse the skin, dan membuat kulit terlihat lebih cerah.

 

Peeling

Tahap ketiga adalah peeling, untuk mengangkat sel kulit mati sekaligus melancarkan produksi melanin oleh sel yang disebut melanocytes. Langkah ini menggunakan DMK Pro Peel Mixing Solution, mengandung kombinasi formula yang ditemukan oleh Dr. Danne Montague-King, yang bisa menyehatkan kembali kulit, menghaluskan garis halus serta keriput, membersihkan pori yang tersumbat serta membantu mengeluarkan blackheads. Bagus untuk kulit yang bermasalah seperti tone warna wajah yang nggak rata, bekas jerawat serta tekstur yang kasar.

Saat dioleskan, pada bagian yang bermasalah, terasa sedikit pedih, tapi nggak berlangsung lama.

 

Masker

Nah, tahap ini, adalah tahap yang paling penting dari treatment DMK Enzyme. Yaitu aplikasi tiga jenis masker enzim DMK yang bekerja dengan cara menstimulan kerja otot wajah, mengencangkan kulit dan menguatkan sel kulit. Ketiga masker enzim ini juga membantu untuk memproduksi kulit yang lebih kuat, kenyal serta kencang!

Setelah masker selesai dioleskan, terasa kulit wajah seperti berkontraksi di bawah lapisan masker. Kulit saya terasa seperti disedot dengan mesin vakum. Sedikit nggak nyaman sih, tapi seperti biasa untuk hasil yang maksimal kita memang harus melalui tahap yang mungkin untuk sebagian orang nggak menyenangkan.

Rasa kulit berkontraksi itu tandanya enzyme treatment ini sedang bekerja mengolah (exercising) otot wajah kita.

Vitamin

Masker didiamkan selama 30-40 menit, kemudian dibersihkan dengan cleanser dan air hangat. Kulit wajah serta leher saya terlihat kemerahan, karena stimulan dari masker enzim, ini tandanya masker tersebut bekerja dengan baik! FYI, cuma sebentar kok, kemerahannya.

Setelah wajah dibersihkan dari masker, diulaskan DMK FibroMax C, yang merupakan Vitamin C konsentrasi tinggi dalam bentuk bubuk. Menurut Muchtar Tjia, Managing Director sekaligus konsultan DMK Clinic, bentuk bubuk merupakan bentuk yang paling murni dari vitamin C. Bubuk FibroMax C di-desain untuk digunakan pada garis halus/keriput, pigmentasi ataupun di bagian kulit yang butuh untuk dikencangkan kembali.

Ssat dipecahkan dari kapsulnya, FibroMax C harus segera dioleskan ke kulit. Saat dioleskan, langsung berubah bentuk menjadi cair dan meresap dengan cepat ke kulit wajah.

Serum

Setelah didiamkan sebentar, wajah saya diolesi serum, kemudian pelembap dan sunscreen. Serum yang digunakan adalah DMK Beta Gel, salah satu serum signature dari DMK Clinic. Serum ini memperkuat Langerhan Cells yaitu zat imun kulit, menstimulan kulit dari dalam, dan membuat kulit menjadi lebih sehat dan nggak gampang kendur. Selain itu, juga bekerja sebagai anti oksidan dan bisa membantu kulit untuk melawan jerawat. Serum Beta Gel mengurangi bengkak dan kemerahan pada kulit yang berjerawat, bekas operasi atau pun terbakar matahari. Aman digunakan langsung pada kulit dan sekitar area mata.

Menurut informasi dari konsultan DMK Clinic, Muscle Enzyme Treatment ini sangatlah bagus untuk regenerasi kulit, membersihkan kulit dari racun/toksin, mengencangkan sehingga kulit menjadi lebih kenyal, tampak lebih muda dan glowing! Untuk kamu yang ingin kulit tampak lebih kencang, memperlambat tanda-tanda penuaan, treatment ini bisa jadi pilihan. Selain itu, bisa juga untuk jerawat (dalam kondisi yang parah sekalipun), hyperpigmentation, atau bekas luka.

Pemilihan skincare yang tepat bisa membuat kulitmu cantik. Tapi, sesekali nggak ada salahnya juga untuk melakukan perawatan di klinik terpercaya untuk membantu mengatasi kondisi kulit dan membantu menjaga kesegaran serta kesehatan kulit kita!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading