Sukses

Beauty

Cara Unik Mencegah Berat Badan Naik, Berani Coba?

Ada sebuah cara unik yang selalu digunakan anggota militer Amerika Serikat untuk menjaga berat badannya agar tetap ideal. Apa yang mereka lakukan adalah tinggal di tempat tinggi.

Hmmm... kok bisa sih?

Peneliti kemudian mencoba mempelajari kebiasaan para anggota militer tersebut. Mereka akhirnya mencatat dan mengumpulkan laporan tempat tinggal 100 ribu anggota aktif militer AS baik angkatan darat maupun angkatan udara. Dalam periode 7 tahun, hanya 41% saja yang mengalami problem berat badan. Sisanya tetap punya berat badan bak Captain America.

Ini dia rahasianya!

Hasil penelitian menemukan bahwa ketika seseorang tinggal di ketinggian tertentu, maka oksigen yang dihirup dan masuk ke dalam tubuh lebih banyak. Alhasil sel darah merah yang dihasilkan juga lebih banyak, dan membawa oksigen serta nutrisi lain merata ke seluruh sel tubuh. Semua makanan juga rata tersalurkan di setiap bagian tubuh, sehingga Anda jadi tidak mudah lapar. Hasilnya, mempengaruhi nafsu makan yang bisa dikontrol dan berat badan jadi tidak mudah naik turun.

Studi ini kemudian dicatat dan dilaporkan di dalam International Journal of Obesity untuk dikembangkan dan dijadikan panduan mereka yang punya problem berat badan dan obesitas.

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading