Sukses

Beauty

Kecilkan Pori-Pori Kulit Wajah dengan Scrub Gula Ini, Yuk!

Sering merasa bete dengan pori-pori kulit wajah yang besar? Atau sedang berusaha mendapatkan kulit wajah yang kencang? Coba deh bikin scrub gula pasir yang satu ini.

Sebelum membahas lebih jauh cara pembuatan scrub gula, yuk kita bahas sebenarnya apa sih penyebab pori-pori kulit wajah bisa besar.

Dilansir dari beautytips4her.com, pori-pori kulit bisa membesar karena terkena paparan sinar matahari yang bisa merusak kolagen dan jaringan elastis yang merupakan penopang paling dasar kulit kita. Tanpa penopang tersebut, pori-pori kulit bisa makin membesar. Bagi sebagian orang (yang dipengaruhi oleh faktor gen), mengecilkan pori-pori kulit sulit dilakukan. Tapi kabar baiknya, kita tetap bisa mengusahakan pori-pori kulit tetap bersih dan kulit tetap kencang.

Scrub gula ini sangat efektif dalam mengatasi minyak berlebih, bakteri, dan kotoran di kulit. Di samping itu, scrub ini juga bisa digunakan untuk mencegah munculnya komedo. Selengkapnya, simak bahan-bahan yang diperlukan dan cara pembuatan scrub di bawah ini.


Bahan-Bahan
1 sdm madu murni
1 sdm gula pasir
3 tetes air perasan jeruk lemon

Cara Membuat dan Menggunakan
1. Campurkan semua bahan.
2. Gosokkan scrub ini ke permukaan kulit dengan perlahan.
3. Diamkan selama 3-5 menit.
4. Bilas dengan air hangat suam-suam kuku.
5. Akhiri dengan menggunakan toner/astringent.


Anda bisa menggunakan scrub ini setiap dua hari sekali. Oh ya, selalu pastikan Anda merawat wajah dengan rutin, ya Ladies. Selalu kenakan pelembap wajah secara rutin. Tabir surya juga penting untuk digunakan saat beraktivitas di luar ruangan.




(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading