Sukses

Beauty

Ups, Ini Dia Tempat Favorit Banyak Orang Meninggalkan Upil-nya

Terdengar menjijikkan dari judulnya saja? Percayalah, saya juga agak ngeri menulis ini. Namun ternyata ada sebuah penelitian yang lebih aneh lagi, yaitu melakukan survey kepada 3500 orang dewasa di Amerika Serikat tentang di mana mereka seringkali meninggalkan upilnya.

Membersihkan lubang hidung memang penting, apalagi ketika hidung mulai susah bernafas karena banyaknya kotoran. Namun kebiasaan mengorek upil ini masih jadi hal yang dianggap jorok. Semua orang juga mulai tahu bahwa kebanyakan orang akan "menyembunyikan" upil mereka di "tempat-tempat favorit".

Penelitian ini menemukan bahwa banyak orang tidak sungkan meninggalkan tisu bekas pilek dan upil mereka di tempat umum. Tampaknya bercanda, tapi menurut penelitian ilmiah yang serius ini menemukan bahwa 39% orang-orang mengaku menempelkan upil mereka di pakaian.

Sedangkan 15% lainnya mengaku meninggalkan upil mereka di bawah meja, dan 7% lainnya mengaku meninggalkan upil atau bekas pilek mereka di kursi angkutan umum. Eewwwh... joroknya.

Yang lebih mengerikan lagi, para penduduk Los Angeles adalah yang paling parah, karena 64% dari mereka mengaku mereka bangga meninggalkan upil di mana-mana. Lucunya, 47% lainnya justru mengelak mereka pernah meninggalkan upil di tempat umum, mereka hanya membuang pakai tisu. Hem, pencitraan sekali.

Well, meski memang aneh, namun kebiasaan jorok ini memang ada di kalangan masyarakat umum, dan sepertinya sudah jadi rahasia umum, jika bagian bawah meja, kursi dan tempat-tempat tersembunyi lainnya jadi tempat favorit meninggalkan "harta karun" ini.
 

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading