Sukses

Beauty

Ingin Tampil Cantik & Mempesona Setiap Hari? Berbahagialah...

Bisa dipastikan, bahwa semua wanita ingin tampil cantik, mengesankan dan mempesona. Dan untuk mendapatkan itu semua, ada banyak hal juga cara yang bisa dilakukan. Cara-cara tersebut antara lain adalah dengan memakai make up yang cantik, melakukan perawatan tubuh khususnya bagian wajah baik di klinik kecantikan atau dengan cara alami. Tapi nih ya, selain cara tersebut, sebenarnya ada cara paling mudah dan murah agar kamu bisa tampil cantik dan mempesona selalu.

Para ahli percaya bahwa suasana hati akan mampu mempengaruhi aura wajah dan kecantikan seseorang. Selama seseorang tersebut bahagia selalu dan mampu menghindari stres dengan baik, sadar atau tidak hal ini akan membuatnya terlihat lebih cantik. Ia juga akan senantiasa menampilkan aura positif yang mampu membuat orang lain merasa nyaman, tenang dan bahagia untuk berada di dekatnya.

Para wanita yang bisa mengatasi stres dengan baik, ini akan membuat aura wajahnya terpancar dengan baik lagi mengesankan. Ia juga akan terlihat begitu hangat, menyenangkan serta lebih cantik. Lantas, bagaimana bisa menghindari stres dan bahagia bisa berpengaruh pada kecantikan?

Dikutip dari laman stylecraze.com, jadi jawabannya begini. Stres sebenarnya merupakan reaksi fisiologis dalam tubuh yang mengakibatkan terjadinya produksi kortisol atau hormon stres. Efek buruk dari adanya produksi kortisol ini adalah menyebabkan peradangan di berbagai organ tubuh dan membuatnya seperti sakit hingga kurang menarik. Ini juga akan membuat kondisi kulit menjadi buruk dan tak cantik lagi.

Akibat stres berlebih dan perasaan yang kurang bahagia, ini bisa saja mendorong munculnya jerawat, kulit kusam, pori-pori tersumbat, komedo lebih banyak dan yang lebih mengerikan adalah risiko penuaan dini. Jadi, jika kita semua ingin terlihat cantik dan mempesona setiap hari, pastikan untuk selalu berbahagia dan menghindari stres. Kalau pun ada masalah yang begitu berat, usahakan untuk sabar dan selalu lapang dada menerima semuanya. Usahakan untuk selalu berpikir positif dan jangan biarkan kita stres terlalu dalam.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading