Sukses

Beauty

Benarkah Makan Kangkung Bisa Sebabkan Kantuk?

Ladies, siapa yang tak kenal dengan sayuran yang satu ini. Kangkung adalah salah satu jenis sayur yang lezat diolah jadi berbagai masakan. Tak cuma lezat, kangkung ternyata sangat sehat dan kaya serat serta baik untuk pencernaan. Namun, beberapa orang menghindari mengonsumsi kangkung karena takut akan mitos. Beberapa orang percaya bahwa makan kangkung bisa menyebabkan kantuk. Well, benarkah mitos tersebut? Let's find out the truth.

Sebenarnya sampai kini masih belum ada uji klinis yang membuktikan bahwa setelah mengonsumsi kangkung maka seseorang akan langsung mengantuk. Namun sebenarnya kangkung memang memiliki kandungan kalium yang sangat banyak. Kalium yang terkandung di dalam kangkung ini akan mengurangi tekanan darah. Bagi sebagian orang ini mampu menyebabkan rasa kantuk atau lemas.

Sebenarnya tak cuma kangkung saja yang bisa menyebabkan kantuk Ladies. Setelah mengonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat terutama yang memiliki indeks glikemik tinggi kamu juga akan mengantuk. Menurut beberapa penelitian juga, setiap manusia akan mengalami rasa kantuk secara alami di siang hari setelah jam 1 siang setiap harinya karena rasa jenuh dan lelah bukannya karena memakan beberapa makanan tertentu.

Banyak pula orang yang ternyata tak pernah merasa mengantuk setelah memakan kangkung sebagai menu sarapan mereka. Karenanya mitos ini dianggap hanya terjadi pada beberapa orang saja.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading