Sukses

Beauty

Menyamarkan Mata Panda di Hari Lebaran, Pakai Ini Saja!

Masalah kantung mata dan mata panda bisa sangat mengganggu penampilan. Kalau kantung mata sudah tebal ditambah dengan lingkaran sekitar mata yang hitam, wajah jadi kelihatan kusam dan letih. Jadinya bikin nggak percaya diri banget, kan?

Untuk menyamarkan mata panda, ada banyak cara yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah dengan menggunakan concealer. Concealer umumnya merupakan produk kosmetik yang digunakan untuk menyamarkan flek hitam atau jerawat di wajah. Tapi, concealer juga bisa sangat diandalkan bermanfaat untuk menutupi kantung mata atau menyamarkan mata panda. Dan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, cara mengaplikasikan concealer ada triknya sendiri, lho.

Copyright prevention.com

Jangan lupa pilih warna concealer yang 1 tingkat lebih cerah dari warna kulit kamu. Kenapa? Tujuannya agar bisa mendapatkan warna kulit yang lebih cerah pada kantung mata.

Untuk menyamarkan kantung mata, bubuhkan beberapa titik kecil pada area di bawah kontur kantung mata, tepat di bawah area yang bengkak. Jadi jangan langsung tepat di kantung matanya atau area mata panda, tapi diaplikasikan agak di bawah kantung mata. Gunakan sedikit demi sedikit terlebih dahulu.

Setelah itu ratakan concealer dengan kuas atau tepuk-tepuk secara halus menggunakan jari tangan agar concealer menyatu dan membaur dengan kulit. Agar tahan lama, kamu bisa menambahkan sedikit setting powder di area kantung mata atau mata panda tersebut.

Masalah kantung mata dan mata panda ini memang mudah diakali dengan pemilihan dan pengaplikasian concealer yang tepat. Jadi, sudah siap untuk tampil lebih cantik dan percaya diri saat lebaran nanti?

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading