Sukses

Beauty

Apa Sih Sebenarnya Kista Itu? Apakah Selalu Berbahaya?

Ladies, apa sih sebenarnya kista itu? Apakah selalu berbahaya?

Selama ini, kista dikenal sebagai sebuah penyakit mematikan yang membutuhkan operasi. Sebenarnya, kista adalah sebuah kantong tertutup yang berisi air, udara, atau materi semi padat. Menurut Wikipedia.org, kista bisa hilang dengan sendirinya, namun bisa juga membutuhkan pengangkatan.

Jangan salah Ladies, kista bukan hanya menyerang rahim atau ovarium Anda saja. Apakah Anda tahu bintik-bintik yang ada di wajah itu juga termasuk kista?

Jerawat Anda, terutama yang meradang, merupakan kista. Jerawat dikenal dengan nama cystic acne atau acne vulgaris yang merupakan peradangan yang cukup besar.

Selain itu, ada juga kista fibrosis. Kista fibrosis merupakan kista yang tumbuh di pankreas. Kista ini merupakan salah satu contok kelainan genetik. Walaupun disebut kista, namun sebenarnya kista fibrosis lebih dekat dengan kelainan genetika.

Kemudian ada juga kista neoplasma yang muncul akibat perkembangan sel yang tidak normal. Kista ini biasanya menghasilkan tumor atau benjolan. Kista bisa saja tidak berkembang (benign), pre-malignant (beresiko kanker), atau malignant (mengandung sel kanker).

Nah, perawatan kista tergantung macam dan jenis kista. Kalau kista itu hanya jerawat, maka Anda bisa menggunakan obat Anda jerawat. Begitu pula misalkan kista muncul si bagian tubuh lain dan tidak berbahaya (benign), biasanya cairan di dalam kulit akan disedot dengan suntikan, atau dikuret.

Namun, perawatan akan berbeda bila kista telah terinfeksi atau merupakan gejala dari suatu penyakit.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading