Sukses

Beauty

Perawatan Kuku Secara Alami: Belimbing Wuluh

Ladies, merawat kuku sangat penting dilakukan untuk menjaga kesehatan dan juga penampilan Anda. Perlu Anda ketahui bahwa didalam kuku dapat menyimpan bakteri dan kuman penyebab penyakit yang berbahaya bagi kesehatan. Oleh karena itu, merawat kuku sangat penting untuk dilakukan secara rutin.

Merawat kuku selain dapat memberikan efek positif terhadap kesehatan, juga dapat menjaga kecantikan pada kuku jari Anda. Merawat kuku tidaklah sulit untuk dilakukan dan cara perawatannya relatif murah karena hanya memerlukan bahan alami yang ada di sekitar Anda. Salah satunya dengan menggunakan belimbing wuluh sebagai bahan utama untuk perawatan.

Dijelaskan pada situs sallybeauty.com, bahwa blimbing wuluh (avverhoa bilimbi) atau belimbing sayur, buah asam ini terbukti dapat menghilangkan kotoran-kotoran disela-sela kuku jari serta dapat berfungsi untuk mengguatkan kuku dan membuat kuku supaya tidak mudah patah.

Lalu bagaimana cara menggunakannya? Caranya sangat mudah lho, Anda hanya perlu menggosokkan belimbing wuluh pada kuku yang akan dibersihkan lalu bilas dengan air bersih. Membersihkan kuku dengan belimbing wuluh bisa dilakukan rutin selama 1 minggu 2 kali agar kuku menjadi bersih dan kuat.

Nah, sangat mudah dan praktis kan ladies? Kalau dengan menggunakan bahan alami masih bisa, kenapa harus dengan obat kimia? Dan pastinya memakai bahan alami tentu akan lebih hemat. Dengan memakai bahan-bahan alami untuk merawat kuku diharapkan kuku bisa lebih sehat dan kuku agar tidak cepat patah. Selamat mencoba.

Oleh: Ismaya Indri Astuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading