Sukses

Beauty

Obat Penyakit Kulit Psoriasis (Part 5)

Ladies, penyakit kulit psoriasis memang tidak menular, namun orang yang tidak tahu mungkin saja berpikir bahwa penyakit yang Anda alami menular karena menyebabkan rasa gatal. Ini pasti akan membuat rasa percaya diri Anda menurun, namun bukan saatnya untuk minder, perawatan yang tepat bisa menjadi obat penyakit kulit Anda.

Seperti dilangsir dari www.healthline.com, mandi dengan air hangat suam-suam kuku dengan garam mandi, mineral, susu, atau minyak zaitun dapat meredakan rasa gatal dan meringankan kulit kasar yang tebal dan mencegah plak. Hal ini akan membuat kulit Anda lembab setelahnya.

Dokter mungkin akan melarang Anda untuk mandi dengan air yang terlalu hangat karena bisa merusak kulit. Oleh karena itu, mandi dengan campuran seperti disebutkan di atas, cukup dua hingga 3 kali saja seminggu.

Menjaga kulit tetap lembab juga bisa dilakukan dengan minum cukup air putih dan mengoleskan banyak pelembab atau lotion ke kulit yang kering dan kasar. Pilih juga makanan yang banyak mengandung vitamin D dan vitamin E untuk menghindari kulit psoriasis melebar dan menyerang bagian tubuh lain.

Ladies juga bisa mengoleskan krim anti gatal jika kulit psoriasis dirasa sangat mengganggu. Jangan menggaruknya Ladies, karena itu akan membperburuk keadaan. Cukup gosok perlahan jika dirasa sangat gatal. Hindari makanan yang menyebabkan gatal seperti udang atau seafood, atau makanan yang membuat Anda alergi.

Oleh : Anindya Febi

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading