Sukses

Beauty

Perawatan Rose Glow Buat Wajah Segar Merona Saat Ramadan dan Lebaran

Fimela.com, Jakarta Wajah yang merona akan memberikan tampilan fresh seketika. Terutama saat Ramadan, semua perempuan pasti mendamba wajah segar dan merona meski tanpa bantuan makeup. Memang bisa?

Lewat perawatan Rose Glow pertama di Indonesia, hal itu bukan lagi jadi perkara. Sesuai namanya, setelah menjalani treatment ini kulit akan lebih cerah kemudian merona dengan hasil akhir merah muda.

"Makanya dikasih nama Rose Glow karena wajah akan merona seperti bunga mawar. Kulit juga akan lebih lembap dan menghambat pembentukan melamin serta punya efek detoks pada kulit. Hasilnya lebih bagus dari generasi pertama, ujar Dokter Kecantikan Dermapro dr Friska Natasya.

Ya, rupanya Rose Glow merupakan treatment infus kromosom generasi kedua. Karena lebih baru, Rose Glow dibuat dengan formula yang lebih lengkap dan lebih maksimal hasilnya.

 

Formula Lebih Lengkap

Formulasi Rose Glow generasi dua di antaranya memiliki kandungan vitamin C, B2, B6, asam amino, antioksidan, dan ekstrak dari ginko yang berperan sebagai neuro protektif menjaga kesehatan syaraf.

"Isinya jadi lebih lengkap yang tak hanya bagus untuk wajah tapi juga kesehatan secara menyeluruh. Perawatan ini juga membuat kulit lebih cepat putih dan merona dari generasi pertama," lanjutnya.

Teknologi ini lebih dulu populer di Eropa dengan nama bermacam-macam. Begitu juga dengan semua bahan Rose Glow di Klinik Dermapro diproses dengan teknologi Eropa di Jerman.

 

Prosedur Perwatan

Seperti yang dijelaskan di atas, perawatan kecantikan Rose Glow berupa infus. Jadi pasien akan dimasukkan cairan infus dengan ukuran 100 ml setiap orang (menyesuaikan). Setelah selesai, pasien harus mengonsumsi cukup air minum dan beristirahat cukup.

Prosedur sebelum infus pun tidak ribet, pasien harus melakukan skin test. Setelah itu baru menjalani infus dengan durasi rata-rata 15 menit.

"Hasilnya terlihat satu hari atau dua hari setelah infus. Bisa dikategorikan instan karena terlihat 1x24 jam setelah perwatan," sambungnya.

Untuk mendapatkan perawatan Rose Glow, Dermapro memberikan promo untuk 150 orang pertama di bulan Ramadan menjadi Rp7,5 juta. Beberapa selebritas yang sudah ikut mencoba perawatan Rose Glow adalah Ayu Ting Ting, Zaskia Gotic, dan Dewi Perssik.

#GrowFearless with FIMELA 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading