Sukses

Beauty

Every Shade Can Wow, Begini Langkah Mudah Pancarkan Kulit Cerah Perempuan Indonesia

Fimela.com, Jakarta Perempuan Indonesia dikenal memiliki keunikan tersendiri, salah satunya adalah soal shade alias warna kulit yang terdiri dari sawo matang, kuning langsat, putih gading, hitam manis, dan coklat madu. Apapun shade kulit yang dimiliki, kamu tetap bisa tampil standout dengan kulit yang tampak cerah sesuai skin tone-nya masing-masing, kok. Ini langkah mudah yang bisa kamu lakukan.

Gunakan Produk Skincare yang Mengandung Glutathione

Berawal dari tren global di Thailand, Korea, dan Jepang, glutathione jadi salah satu bahan skincare yang populer karena kandungan antioksidannya yang dipercaya ampuh untuk mencerahkan kulit wajah. Saking fenomenalnya, produk yang mengandung glutathione ini juga banyak diincar perempuan Indonesia yang saling berburu skincare dengan kandungan tersebut lewat jastip hingga online shop.

Untungnya, kini kamu nggak perlu repot lagi jika ingin mencoba keajaiban produk skincare yang mengandung glutathione. Pasalnya, POND’S menjadi pelopor tren glutathione di Indonesia lewat formula barunya dalam POND’S White Beauty Skin Perfecting Cream. Bukan sembarang pelembap, kandungan Gluta-Boost Essence di dalamnya merupakan antioksidan yang bekerja 10x lebih efektif dari Vitamin C. Fungsinya adalah untuk meningkatkan antioksidan alami pada kulit untuk mencerahkan wajah sekaligus menyamarkan bintik hitam.

Formula baru POND’S White Beauty Skin Perfecting Cream ini juga didukung dengan New Smart Tone Technology, yaitu teknologi khusus yang bekerja menyesuaikan warna kulit untuk menyamarkan bintik hitam dan bekas jerawat.

Selain itu, moisturizer ini juga diperkaya dengan kandungan Vitamin B3 untuk mengurangi kekusaman dan membuat pori tampak lebih kecil. Nggak ketinggalan dengan UVA/UVB Filters untuk memberikan perlindungan pada kulit dari paparan sinar matahari.

Lindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung

Indonesia yang berada di garis katulistiwa menerima lebih banyak sinar matahari dibandingkan negara lainnya. Paparan sinar UV ini yang jadi penyebab meningkatnya produksi melanin yang bikin kulit tampak lebih gelap. Belum lagi risiko masalah kulit lainnya seperti kusam hingga penuaan dini.

Sulit memang untuk membatasi aktivitas di luar ruangan, tapi masih ada solusi terbaik untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Misalnya menggunakan topi, masker, atau sunglasses saat melakukan mobilitas di bawah sinar matahari. Jangan lupa gunakan juga sunscreen sebelum keluar rumah dan lakukan pemakaian ulang setiap 2 jam sekali untuk memberikan perlindungan yang maksimal.

Konsumsi makanan yang mengandung antioksidan

You are what you eat. Kualitas dan jenis makanan yang dikonsumsi akan mempengaruhi kesehatan dan penampilanmu. Untuk mendapatkan skin tone yang cerah, coba miliki pola makan yang kaya antioksidan untuk melawan radikal bebas, penyebab kulit kusam.

Masukkan kacang-kacangan dan biji-bijian seperti kacang kenari atau biji labu yang akan melindungi dan meremajakan kulit. Selain itu, dark chocolate yang dikenal tinggi antioksidan dan lezat pun efektif menjaga kulit dari flek hitam akibat terlalu sering terpapar sinar matahari.

Stay Hydrate

Menjamurnya kedai kopi memudahkanmu untuk mendapatkan asupan kafein yang bikin melek dan semangat beraktivitas. Sayangnya, terlalu banyak kadar kafein dalam tubuh dapat memicu dehidrasi yang dapat berpengaruh buruk buat kecantikan kulitmu.

Menjaga tubuh khususnya kulit tetap terhidrasi akan memberikan keajaiban bagi kulitmu. Pastikan untuk cukup minum air putih yang akan menjaga kelembapan kulit dari dalam. Sedangkan penggunaan pelembap secara rutin akan membantu mengatasi kulit yang kering dan kusam, serta mencegah bintik-bintik hitam.

Now every shade can wow! Apapun warna kulitmu bisa tetap memancarkan glowing alami terbaiknya lewat beberapa tips di atas dan inovasi terbaru POND’S White Beauty Skin Perfecting Cream. Yuk, cobain sendiri produknya!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading