Sukses

Beauty

Kulit Menjadi Halus, Ini Cara Membuat Masker Wajah Alami dari Pisang

Fimela.com, Jakarta Pisang merupakan buah yang sangat baik untuk kesehatan. Menjadi sumber tenaga, pisang kerap kali dikonsumsi di pagi hari saat sarapan. Namun, ternyata pisang juga memiliki manfaat yang besar untuk kesehatan dan kecantikan kulit. 

Dilansir dari the Healthy, pisang mengandung vitamin A yang berfungsi untuk menyamarkan noda hotam dan menghaluskan kulit yang kasar. Di dalam pisang juga mengandung vitamin B yang berfungsi untuk mengurangi kulit kering. Sementara, kandungan vitamin E di dalamnya dapat menyamarkan garis-garis dan keriput pada kulit wajah. 

Untuk itu, banyak sekali vitamin dan supplement untuk kulit yang mengandung pisang di dalamnya. Jika Sahabat Fimela tidak ingin mengonsumsi vitamin atau makanan tambahan, kamu bisa membuat masker wajah dari pisang dengan cara yang mudah. 

Cara Membuat

Cara membuatnya sangat mudah. Kamu hanya membutuhkan satu buah pisang yang sudah matang. Kamu bisa menggunakannya langsung pada kulit atau mencampurkannya dengan 1/4 cup yogurt.

Cara mengaplikasikannya, kamu tinggal mencampurkan pisang yang sudah kamu haluskan dengan yogurt yang sudah kamu siapkan. Lalu, aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan dengan baik. 

Diamkan 10-20 menit, lalu bilas dengan air dingin. Kamu sebenarnya bisa mencampurkan pisang dengan bahan-bahan lain, sesuai kebutuhkan kulitmu. Seperti madu untuk mengurangi jerawat, atau juga telur. Selamat mencoba, ya!

#ChangeMaker

Simak Video Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading