Sukses

Fashion

Model Cantik Keliling Kota, Panjang Ekor Gaunnya Bikin Syok!

Di Shandong, Cina musim semi identik dengan banyaknya pasangan yang melangsungkan pernikahan. Musim semi sering disimbolkan sebagai musim mekarnya cinta. Jadi tak heran kalau banyak pasangan yang memutuskan untuk mengikat janji suci di musim semi.

Musim semi pun jadi momen yang tepat bagi perusahaan atau desainer gaun untuk memperkenalkan produknya. Seperti yang dilakukan sebuah perusahaan gaun pengantin di Jinan ini. Dilansir dari shanghaiist.com, dengan sengaja mereka menggunakan jasa seorang model untuk memeragakan sebuah gaun pengantin istimewa. Gaun pengantin warna putih itu punya ekor yang sangat panjang.

Foto: copyright shanghaiist.com

Ekor gaun pengantin itu mencapai 101 meter. Wow! Kebayang kan gimana ketika model itu keliling kota, ekor gaunnya akan memenuhi sepanjang jalan.

Panjang ekor gaun 101 meter itu ternyata punya makna sendiri. Yaitu, dari 100 pilihan hanya 1 yang dipilih. Mungkinkah itu mewakili peluang produk yang laku? Bahwa dari 100 produk yang dipromosikan, kemungkinan yang terjual hanya 1? Entahlah, belum bisa dipastikan soal itu.

Foto: copyright shanghaiist.com

Gaun panjang itu juga harganya sangat fantastis. Gaun pengantin warna putih yang diberi aksen renda juga permata itu biaya pembuatannya mencapai 300 ribu yuan atau sekitar 600 juta rupiah. Tertarik untuk membelinya, Ladies?

Foto: copyright shanghaiist.com

Untuk keliling kota memeragakan gaun pengantin tersebut, model cantik itu sampai harus dibantu sejumlah orang dari orang dewasa hingga anak-anak untuk memegangi bagian ekor gaunnya. Apa nggak capek ya mereka semua? Tapi unik juga kali ya kalau di hari pernikahan kita memakai gaun pengantin super spektakuler seperti itu.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading