Sukses

Fashion

Tips Membersihkan Perhiasan Layaknya Profesional

Fimela.com, Jakarta Sama halnya seperti pakaian yang harus dicuci setelah dipakai, perhiasan juga harus dibersihkan secara rutin. Kotoran, seperti debu, lotion, dan sabun adalah beberapa hal yang dapat membuat perhiasan tampak kusam.

Kabar baiknya, sekarang kamu bisa membersihkan perhiasan sendiri. Dilansir dari goodhousekeeping.com, berikut ini adalah beberapa tips membersihkan perhiasan layaknya profesional, penasaran?

1. Cara membersihkan perak

Cara terbaik untuk membersihkan perhiasan perak yang terkena noda adalah menggunakan semir perak. Semir perak mengandung bahan-bahan yang larut, menghilangkan noda, dan memberikan lapisan pelindung untuk mencegah noda baru terbentuk.

Memoleskan cairan ini langsung pada perhiasan bisa menjadi pekerjaan yang berantakan, terutama jika kamu sedang terburu-buru. Gunakan kain multi lapis yang lembut adalah alternatif terbaik untuk membersihkan perhiasan.

 

 

Cara membersihkan perhiasan perak

2. Cara lain untuk membersihkan perak

Jika kamu tidak memiliki semir perak dan harus segera membersihkan perhiasan perak karena akan digunakan, cobalah beberapa cara lain berikut ini. Pertama, gunakan sabun cuci piring.

Campurkan beberapa tetes sabun cuci piring dengan air hangat, celupkan kain lembut ke dalam larutan, dan gunakan untuk menggosok perhiasan perak. Bilas dengan air dingin dan keringkan dengan kain yang lembut.

Kedua, cobalah baking soda. Untuk noda yang lebih sulit, campurkan tiga bagian baking soda ke dalam satu bagian air.

Basahi perhiasan perak dan oleskan pasta campuran tersebut menggunakan kain lembut yang bebas serat. Bilas dengan baik dan keringkan dengan buff.

Ketiga adalah menggunakan pasta gigi. Oleskan pasta gigi pada perhiasan perak, kemudian menggunakan jari atau kain lembut, hilangkan noda yang ada, bilas dengan air hangat, lalu keringkan dengan kain lembut.

Cara membersihkan perhiasan emas, permata, dan mutiara

3. Cara membersihkan emas

Letakkan perhiasan emas pada sebuah tempat yang telah diisi dengan campuran antara air hangat dan beberapa tetes sabun cuci piring. Setelah dibersihkan, letakkan perhiasan di atas kain lembut dan gosok menggunakan sikat gigi yang lembut untuk menghilangkan kotoran. Bilas dengan air mengalir, lalu keringkan dengan kain lembut.

4. Cara membersihkan batu permata

Menggunakan cara yang sama seperti di atas, membersihkan perhiasan batu permata jauh lebih mudah dilakukan daripada membersihkan emas. Ganti air biasa menggunakan air berkarbonasi.

5. Cara membersihkan mutiara

Karena sangat keropos, mutiara dapat dengan mudah kehilangan kilaunya. Aturan nomor satu untuk membersihkan perhiasan ini adalah jangan pernah merendamnya.

Mulailah dengan meletakkan mutiara di atas kain lembut. Celupkan kuas makeup yang kecil ke dalam campuran air hagat dan sedikit sampo untuk digosokkan ke mutiara. Setelah selesai, bilas dengan kain yang lembap dan biarkan mengering dengan sendirinya.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading