Sukses

Fashion

Selain Sunscreen, Pakaian Ini Dibekali Perlindungan untuk Lawan Sinar UV

Fimela.com, Jakarta Bahaya sinar UV selalu mengintai perempuan yang memiliki aktivitas di luar ruangan. Terutama bagi kamu pengguna transportasi umum, berolahraga di luar ruangan, atau yang menjalani pekerjaannya di luar ruangan.

Untuk itu, sangat disarankan untuk menggunakan sunscreen dengan minimal SPF 30 sebelum keluar ruangan. Selain menggunakan sunscreen, kamu bisa menambah perlindungan dengan menggunakan pakaian yang tahan sinar UV.

Uniqlo melansir deretan koleksi pakaian yang dibekali UV-Protection. Dengan UPF 15-40, koleksi pakaian yang Uniqlo yang satu ini mampu melindungi kulit dari sinar UV hingga 90 persen.

“Melalui teknologi UV Protection, kami ingin menghadirkan pakaian yang nyaman dan stylish, namun tetap mampu melindungi kulit dari bahaya sinar UV selama beraktivitas. Kami menambahkan dua komponen yaitu UV blocking dan fitur reflektif pada serat pakaian yang mampu menangkal 90% sinarUV.,” tutup Naoki Kamogawa, Presiden Direktur PT Fast Retailing Indonesia.

 

Koleksi untuk semua kalangan

Dengan siluet yang beragam, koleksi UV Protection ini bukan hanya sekadar melindungi kulit dari sinar UV. Melainkan juga melengkapi kebutuhan pakaian sehari-hari terutama bagi kamu yang memiliki aktivitas di luar ruangan.

Jika kamu memiliki aktivitas bersepeda dan hobi menjelajah ke banyak tempat baru, kamu bisa memilih menggunakan Jaket Parka Saku UV Protection. Bahannya yang ringan, memungkinkan jaket ini untuk mudah dibawa ke manapun dengan fitur pocketable.

Selain Jaket Parka Saku UV, fitur UV Protection juga hadir untuk koleksi AIRism Jaket UV Protection Mesh Hoodie. Rangkaian koleksi UV Protection dari Uniqlo ini tersedia untuk laki-laki, perempuan, dan anak-anak.

Simak video berikut ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading