Sukses

Health

5 Cara Efektif Meningkatkan Metabolisme Tubuh Menurut Ahli Nutrisi

Fimela.com, Jakarta Metabolisme tubuh sangat penting untuk dijaga dan ditingkatkan karena berpengaruh pada kesehatan tubuh. Untuk menjaga metabolisme tetap baik, seseorang harus menerapkan gaya hidup sehat dan memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Saat metabolisme tubuh baik maka tubuh akan terhindari dari penyakit, virus, dan bakteri. Namun saat metabolisme tubuh rendah maka tubuh akan mudah terserang penyakit.

Melansir dari Mindbodygreen, ahli nutrisi mengatakan ada beberapa cara yang dibuktikan melalui sains mampu meningkatkan dan mempertahankan metabolisme tubuh. Simak penjelasan berikut ini.

1. Mempertahankan Masa Otot dengan Protein dan Olahraga

Otot sebagai tumpuan kekuatan tubuh menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan untuk membuat tubuh sehat dan kuat. Pakar nutrisi mengatakan mengonsumsi sayuran berwarna-warni sebagai sumber nutrisi dan aktivitas fisik harian yang menjaga massa otot mampu memicu metabolisme aktif dan memelihara kesehatan tubuh. Mengonsumsi protein, lemak sehat, dan membatasi karbohidrat adalah cara untuk menjaga kekuatan otot. 

2. Menjaga Kesehatan Usus

Saat usus sehat, mikroba baik dalam usus akan berkembang dan bekerja secara optimal untuk menunjang kesehatan pencernaan. Usus yang sehat akan mendukung pengeluaran energi yang berpengaruh pada peningkatan metabolisme tubuh. Rutinlah mengonsumsi air putih, sayuran yang kaya serat, makanan yang mengandung antioksidan, protein berkualitas tinggi dan lemak sehat untuk menjaga kesehatan usus. 

3. Istirahatkan Sel Tubuh dengan Berpuasa

Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan metabolisme tubuh adalah dengan berpuasa. Puasa dianggap sebagai proses reboot untuk sel tubuh yang memberi efek baik bagi metabolisme. Selain berpuasa penuh seharian, kamu dapat lakukan cara lain seperti pergi tidur saat perut kosong. Hindari makan camilan ditengah malam untuk memberi istirahat pada sel tubuh.

4. Hormon Seimbang

Kesehatan metabolisme secara langsung dipengaruhi oleh banyak hormon seperti tiroid, insulin, kortisol, dan lain sebagainya. Maka menjaga keseimbangan hormon sama dengan meningkatkan kesehatan metabolisme. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengonsumsi lemak sehat, olahraga teratur, mengurangi kafein, dan menjaga kesehatan pencernaan.

5. Kelola Stres dan Tidur Berkualitas

Stres yang berkepanjangan dapat menyebabkan disfungsi metabolisme tubuh melalui kelenjar adrenal yang memompa keluar kortisol. Kortisol yang berlebihan akan menghentikan fungsi tubuh dan memperlambat metabolisme. Bila ingin metabolisme tubuh terjaga, maka kemampuan mengelola stres adalah yang terpenting. Selain itu mendapat tidur yang berkualitas juga mampu membuat tubuh segar saat bangun tidur yang berpengaruh pada peningkatan metabolisme.

Menjaga dan meningkatkan kesehatan metabolisme tubuh sepenuhnya tergantung pada gaya hidup dan makanan yang dikonsumsi. Dengan menerapkan gaya hidup sehat maka kamu berkontribusi untuk menjaga metabolisme dan kesehatan tubuh.

Penulis: Mufiidaanaiilaa Alifah S.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading