Sukses

Health

5 Tanda Haid akan Datang dari Perubahan yang Dirasakan Tubuh

Fimela.com, Jakarta Mengetahui kapan haid akan datang bisa membantu kita untuk menghadapinya dengan lebih mudah. Setidaknya kita bisa jadi lebih mudah mengantisipasi perubahan energi tubuh dan mencegah rasa tidak nyaman berlebihan yang akan hadir saat haid. Saat haid akan datang biasanya tubuh akan memperlihatkan beberapa tanda.

Lima hal ini yang terkait perubahan dengan tubuh umumnya menjadi tanda haid akan datang dalam waktu dekat. Mulai dari perubahan yang dirasakan payudara hingga perut kembung. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

1. Payudara Terasa Lebih Sensitif

Melansir laman flo.health, Amanda Kallen, MD, associate professor di Yale University School of Medicine of Reproductive Endocrinology and Infertility memaparkan bahwa payudara bisa terasa nyeri dan lebih sensitif karena perubahan kadar hormon. Estrogen memperbesar saluran payudara dan progesteron membuat kelenjar susu membengkak. Biasanya payudara juga akan terasa lebih kencang saat akan haid.

2. Muncul Jerawat

Produksi minyak di kulit bisa meningkat saat akan haid. Hal ini dipengaruhi oleh naiknya hormon progesteron dalam tubuh. Sehingga, jerawat bisa muncul saat akan haid.

 

3. Kram Perut

 Kram perut juga bisa menandai haid akan datang. Kadang otot-otot perut yang berkontraksi bisa menjalar hingga punggung bagian bawah. Untuk meredakannya bisa dengan mengkompres area perut dengan kompres hangat atau minum minuman hangat.

4. Perut Kembung

Tingginya kadar progesteron bisa melambatkan saluran pencernaan, sehingga bisa memicu konstipasi dan perut kembung. Retensi cairan juga bisa memicu perubahan nafsu makan. Sehingga kadang ketika akan haid, keinginan untuk mengonsumsi makanan yang asin dan manis bisa meningkat.

5. Tubuh Gampang Capek

Energi yang terasa cepat terkuras habis juga bisa menjadi tanda akan haid. Apalagi kalau jam tidur tidak teratur, maka tubuh bisa gampang letih. Suasana hati pun bisa ikut tidak stabil saat akan haid.

Itu tadi lima tanda umum yang bisa menjadi tanda haid akan datang. Semoga bisa menjadi informasi yang bermanfaat, ya.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading