Sukses

Lifestyle

Penting! Lakukan Hal Ini Sebelum Menerapkan Homeschooling Pada Anak

 

Jakarta Homeschooling merupakan bentuk pendidikan yang sudah mulai digunakan keluarga di Indonesia. Kalau Fimelova ingin menerapkannya kepada anak, coba lakukan beberapa hal ini sebelumnya ya.

Kumpulkan pengetahuan mengenai homeschooling

Fimelova, sebagai orang tua kamu sebaiknya mengumpulkan pengetahuan sebanyak-banyaknya mengenai homeschooling. Informasi bisa didapat dari berbagai sumber seperti teman, klub, milis dan perkumpulan keluarga yang juga menerapkan cara belajar serupa. Praktisi homeschooling, Aar Sumardiono, mengatakan, penerapan metode belajar ini tidak sama antara satu keluarga dengan keluarga yang lain. Ada yang menyesuaikan dengan metode belajar anak dan ada juga yang menetapkan jadwal harian dan mingguan untuk jam belajarnya. Dengan bertukar ide, diharapkan para kamu bisa menemukan metode belajar yang tepat untuk anak.

Terapkan mulai usia pre school

Usia pre school adalah usia di mana karakter anak masih dapat dibentuk dengan baik. Kunci suksesnya adalah komunikasi yang baik antara orang tua dengan anak sehingga orang tua benar-benar tahu apa yang diinginkan oleh si anak. Misalnya soal kegemaran. Dengan mengetahui apa yang diinginkan anak sejak dini, Aar mengatakan, anak akan lebih fokus mengejar apa yang dia mau pada tingkatan usia selanjutnya.

Orang tua harus ikut belajar

Jika sudah memutuskan untuk menerapkan metode homeschooling, kamu harus mempersiapkan diri dengan juga banyak belajar. Belajar dapat dilakukan melalui banyak sumber seperti internet, teman-teman yang menerapkan hal serupa, buku dan juga materi pelajaran saat masih bersekolah dulu. Hal ini penting untuk membantu proses belajar si anak.

Ayah dan Ibu harus kompak dan satu persepsi

Menyatukan visi dan misi mengenai arah pendidikan anak harus dilakukan sebelum kamu memutuskan untuk memakai metode homeschooling di rumah. Aar menjelaskan, menyatukan visi dan misi itu berkaitan erat dengan masa depan si anak pasca menjalani homeschooling. Kalau tidak satu persepsi, dikhawatirkan proses belajar anak akan terganggu. Satu hal yang perlu diingat, homeschooling bukanlah saingan sekolah formal, melainkan pilihan metode pendidikan untuk anak yang patut dipertimbangkan. Pendidikan adalah sebuah proses perjalanan di mana anak-anak akan menemukan nilai yang bermakna di dalamnya.

mybmw.co.id

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading