Sukses

Lifestyle

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online

Fimela.com, Jakarta Seiring berkembangnya online shopping, bermunculan juga oknum-oknum yang memanfaatkan hal tersebut untuk melancarkan aksi kejahatan. Ngeri, ya? Tapi, kamu enggak perlu takut. Karena Bintang.com mau kasih kamu tips supaya enggak ketipu saat belanja online. Yuk, disimak baik-baik.

#1 Periksa Testimonial

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: seven-health.com

Biasanya akan ada customer yang memberikan testimonial setelah barangnya diterima. Kamu bisa check akun yang kasih testimonial itu real atau enggak. Paling sedikit, kamu bisa check 6 atau 7 akun yang kasih testimonial.

#2 Post Endorse

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: instagram.com/nabilazirus

Seberapa sering online shop itu endorse juga bisa kamu gunakan sebagai indikator. Paling enggak udah 5 endroser yang merekomendasikan produknya.

#3 Harga

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: qtbduo.tumblr.com

Ini juga harus masuk dalam pertimbangan. Kalo harganya enggak masuk akal, kamu harus berpikir lagi dan lagi. Misalnya, harga panci harusnya Rp. 300.000, online shop ini cuma jual Rp. 2.000. Kok jauh? Itu patut dicurigai.

#4 Check Followers

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: m.downloadatoz.com

Walaupun followersnya udah ribu-ribuan kamu jangan langsung percaya. Kan sekarang bisa beli. Nahloh, berabe kan kalo nantinya kamu ketipu? Lebih baik, kamu periksa followersnya itu fake atau enggak. Biasanya kalau fake itu akun-akun yang jarang update, atau orang luar Indonesia.

#5 Group

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: pinterest.com

Setahun belakangan kan marak muncul group kumpulan online shop. Nah, kalau dia masuk ke salah satu group, kamu lebih mudah ngelacaknya kalau dia berbuat yang macam-macam.

#6 Feeling

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: tumblr.com

Ya, baper sedikit enggak apa-apa lah. Kalo pas transaksi perasaanmu udah enggak enak, mending jangan dilanjutin sebelum kamu deal dan malah dikira hit and run. Apalagi kalau nominal belanja kamu enggak sedikit, lebih baik minta Cash On Delivery (COD).

#7 Riset

7 Tips Supaya Kamu Enggak Ketipu Saat Belanja Online. | via: just-a-roleplay-thing.tumblr.com

Nah, coba deh kamu lakukan penjelajahan di internet tentang latar belakang online shop ini. Pernah masuk blacklist atau enggak. Bisa dengan gunain keyword nama online shopnya atau nama sang empunya rekening dari online shop tersebut.

Lebih baik berhati-hati kan daripada kamu nantinya malah menyesal? Kalau kamu punya tips lain supaya enggak ketipu saat belanja online, langsung aja berbagi di kolom komentar.

 

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Orang Lebih Suka Belanja Online

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading