Sukses

Lifestyle

Ayam Goreng Panggang Saus Mayo, Camilan di Hari Ke-3 Lebaran

Fimela.com, Jakarta Memasuki hari lebaran ke-3, persediaan kue kering di meja ruang tamu rumahmu masih ada nggak, Guys? Kalau sudah pada habis, yuk bikin camilan lain yang gampang banget untuk kamu bikin di rumah. Tapi, kali ini bukan camilan kue, melainkan ayam goreng panggang! Berikut resepnya. :D

Ayam goreng pangang saus mayo. Yummy banget! (Via: http://lecremedelacrumb.com/))

Bahan-bahan:

- 3 potong dada ayam, digeprek hingga tebalnya sekitar 1 centimeter dan iris tipis-tipis.

- 8 sdm (sendok makan) terigu

- 1 sdt (sendok teh) garam

- ½ sdt lada

- 1 sdt bubuk bawang putih

- 1 sdt bubuk cabai

- 2 telur dan 2 sdm air

- 450 gram tepung roti

Saus:

- 75 gram mayonaise

- 75 gram saus barbeque

Langkah-langkah:

1. Panaskan oven dengan suhu 210 derajat celcius. Olesi loyang dengan minyak masak.

2. Campur terigu, garam, lada, bubuk bawang putih, dan bubuk cabai. Tuang ke dalam kantung plastik.

3. Tambahkan irisan ayam ke dalam kantung, kocok merata hingga semua irisan ayam terkena tepung.

4. Aduk telur dan air di mangkuk kecil. Celupkan irisan ayam yang terlapisi tepung pada telur yang telah dikocok bersama air. Kemudian, lumuri dengan tepung roti.

5. Letakkan irisan ayam pada loyang dan semprot dengan minyak masak.

6. Panggang selama 15-20 menit sampai berwarna coklat keemasan dan renyah.

7. Untuk saus, campurkan mayonaise dan saus barbeque.

8. Jadi deh! :9

Sajikan dengan saus  (Via: http://lecremedelacrumb.com/))

Gampang, kan untuk bikin camilan ayam di atas? Oiya, selain jadi camilan, ayam goreng panggang saus mayo di atas juga bisa kamu nikmati pakai nasi, lho! Selamat mencoba! :D

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading