Sukses

Lifestyle

5 Buku Komunitas Bambu, Penerbit yang Diprakarsai JJ Rizal

Fimela.com, Jakarta Tak hanya sekedar menulis, JJ Rizal pun kerap memberikan wadah bagi mereka yang memiliki kegemaran di bidang yang sama. Berdirinya Komunitas Bambu yang banyak menerbitkan buku-buku bertema budaya dan humaniora seakan jadi satu bukti konkrit akan hal itu. Nah, coba deh kamu lihat 5 buku di antaranya.

Jakarta Tempo Doeloe

Buku yang memuat perkembangan warga Betawi. Berisikan asal-usul, mitos, kepercayaan, mata pencaharian, pemukiman, kuliner, permainan, dan kesenian. Penuturan yang gamblang akan membuatmu ketagihan membaca kalimat demi kalimat yang terangkai dalam buku ini.

Jakarta Tempo Doeloe. | via: twitter.com

Semiotika dan Filsafat Wayang: Analisis Kritis Pergelaran Wayang

Tak hanya sekedar pertunjukkan semata. Dalam pergelarannya, wayang juga banyak mengandung pesan moral. Baik di lakon cerita, penokohan, dan dialog di antara tokoh-tokoh tersebut.

Semiotika dan Filsafat Wayang: Analisis Kritis Pergelaran Wayang. | via: komunitasbambu.com

Pemberontakan Petani Banten 1888

Tak hanya mengetahui, kamu akan memahami makna yang lebih dari sebuah peristiwa yang terjadi di masa lampau. Dengan penuturan yang begitu kaya akan diksi, buku ini akan membuatmu melihat sejarah dari perspektif yang berbeda.

Pemberontakan Petani Banten 1888. | via: komunitasbambu.com

Asal Usul Nama Yogyakarta dan Malioboro

Membahas akan permulaan dalam bahasa memang selalu menarik. Menjadi salah satu wilayah yang banyak diketahui, kamu pun harus memahami makna di balik penamaan tersebut.

Asal Usul Nama Yogyakarta dan Malioboro. | via: komunitasbambu.com

Ibu Pergi ke Surga

Tak hanya sekedar penyusunan kata-kata indah, cerpen-cerpen ini pun merupakan wujud dari kekayaan batin dan paduan pemikiran dari sang penulis.

Ibu Pergi ke Surga. | via: rumahpembaca.com

Kalau kamu tahu buku lain yang juga cetakan Komunitas Bambu, penerbit yang diprakarsai oleh JJ Rizal, langsung tambahkan di kolom komentar aja.

 

Baca Juga: Ketahui 5 Hal Agar Kamu Bisa Menulis Buku Hingga Selesai

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading