Sukses

Lifestyle

Kiat Sukses Merantau di Bandung

Fimela.com, Jakarta Semasa hidupnya, banyak orang yang memutuskan merantau ke kota besar untuk mencari pekerjaan. Kota besar seperti Bandung memang menarik karena dianggap memberikan penghasilan yang lebih besar dibandingkan dengan kota atau desa yang lebih kecil. Banyak orang yang kemudian berhasil mencapai kesuksesan setelah merantau. Tetapi, banyak juga yang gagal dan mengalami berbagai kesulitan di daerah perantauan. Jika kamu pun memiliki rencana untuk merantau maka ada baiknya kamu mengetahui kiat-kiat untuk mencapai kesuksesan dari merantau dan menerapkannya.

Yang pertama, kamu bisa mencoba untuk menjadi orang yang terbuka dan mudah berinteraksi dengan siapa saja. Hal ini penting untuk membangun relasi kamu dengan banyak orang. Dengan demikian, kamu memiliki lebih banyak orang yang dapat membantu kamu ke depannya. Selain itu, dengan lebih banyak kenalan, kamu juga dapat menerima berbagai informasi seperti pekerjaan yang dapat berguna. Karena berada di daerah perantauan, maka usahakanlah untuk menjadi orang yang lebih fleksibel, termasuk dalam mencari pekerjaan. Bukan hanya soal mencari pekerjaan yang kamu inginkan, tetapi lihat juga kesempatan yang tersedia untuk kamu, meski tak sesuai dengan keahlian. Kamu masih tetap dapat mencari pekerjaan lain yang lebih sesuai meskipun kamu telah memiliki pekerjaan, sehingga gunakan lowongan yang ada sebagai tempat untuk menambah ilmu dan pengalaman.

Selanjutnya, gunakanlah berbagai media sosial yang ada dalam mencari informasi sebanyak-banyaknya. Cobalah juga untuk menghubungi teman lama yang mungkin berada di kota yang sama dengan kamu. Tawaran pekerjaan bisa datang dari mana saja termasuk dari kawan lama atau kerabat jauh. Kamu juga dapat menciptakan peluang usaha bersama dengan kawan atau kerabat. Selain mendapatkan penghasilan, kamu juga dapat menciptakan lapangan pekerjaan baru. Jika belum memiliki penghasilan yang tetap usahakanlah untuk tetap hidup hemat.

Ada banyak godaan di Kota Bandung seperti berbagai jajanan kuliner atau pakaian-pakaian murah yang dijual di toko-toko. Tetapi usahakanlah untu membeli seperlunya hingga kamu memiliki pekerjaan yang mapan. Itulah beberapa kiat yang kiranya dapat kamu terapkan selama hidup di perantauan, Tentu yang harus diingat adalah bahwa kamu tidak boleh mudah menyerah meskipun belum diterima di perusahaan yang kamu incar.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading