Sukses

Lifestyle

Permainan 90-an: Ketapel Kayu, Angry Bird Tradisional Indonesia

Fimela.com, Jakarta Bicara keseruan era 90-an maka tak afdal kalau nggak sekalian ngomongin permainan yang berjaya pada kala itu. Sebagai generasi 90-an, kamu pasti nggak asing lagi dengan mainan-mainan yang menghiasi masa sekolah. Baik itu tradisional maupun modern. Saat itu, anak laki-laki maupun perempuan, punya mainan yang sama serunya dan sama ragamnya.

Ketapel adalah salah satunya. Hayooo... Masih ingat, nggak sama permainan yang satu itu? Buat yang hobi berburu burung pasti tahu banget deh sama mainan ini. Bentuknya sangat sederhana, bahkan bisa dibuat sendiri tanpa mengeluarkan uang sepeser pun. Tinggal cari ranting pohon berbentuk huruf Y, lalu mengaitkan karet di kedua cabang, dan berbekal batu kerikil, kamu sudah bisa beeburu bareng teman-teman. Daripada anak perempuan, ketapel lebih banyak dimainkan oleh anak.laki-laki. Kadang, bukannya untuk berburu burung, mereka justru menjadikan ketapel sebagai senjata untuk menjaili sarang tawon di pohon, hahaha. Ngaku, deh! :p

Namun, semakin berkembangnya teknologi, ketapel pun bisa dibilang telah punah tergeser dengan mainan-mainan digital yang ada. Kegiatan berburu yang anak-anak 90-an lakukan, kini telah terganti dengan permainan semu bernama Angry Bird. Well, apapun itu semoga nggak menghilangkan esensi keseruan dari sebuah permainan, yaaa~ Sekdar nostalgia masa kecil, yuk kita lihat tutorialnya. :D

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading