Sukses

Lifestyle

5 Kunci Sukses Tanpa Mengorbankan Kebahagiaan

Fimela.com, Jakarta Tidak salah memang, dalam hidup berharap mendapatkan uang lebih untuk menata kehidupan yang lebih mapan. Tapi, masih banyak orang yang meraihnya dengan cara yang salah. Kebanyakan orang meraih kesuksesan dengan cara mengorbankan kebahagiaan. 

Padahal, kebahagiaan adalah anugerah yang diberi Tuhan kepada setiap orang, dan menjadi mahal akibat terenggut hanya karena terobsesi uang dan jabatan.

Tak jarang ada sebagian orang yang bergelimang harta sulit mendapatkan kenikmatan tidur karena gelisah dan banyak permasalahan. 

Dilansir dari beberapa sumber, berikut beberapa cara mengejar sukses tanpa harus mengorbankan kebahagiaan.

1. Banyak bersyukur dan beramal

Bersyukur membuat kamu lebih menghargai jerih payah yang sudah kamu lakukan dan membuat kamu lebih dekat dengan Tuhan. Sedangkan beramal, adalah kesempatan membuat hidupmu berharga. Toh, selama ini tidak ada rumus memberikan sebagian dari penghasilan bisa membuat bangkrut. Justru banyak sekali contoh orang semakin sukses lantaran banyak beramal.

Ilustrasi. Bersyukur (sumber. Huffington post.com)

2. Prioritaskan ilmu daripada uang

Dengan ilmu kamu bisa mendapatkan uang. Kamu bisa menjual keahlian yang kamu dapat, baik ilmu yang kamu dapat melalui pendidikan formal maupun informal

Ilustrasi uang. (via: istimewa)

3. Hindari Hutang

Kamu pernah mendengar pengusaha besar yang hidupnya dikejar-kehar dengan hutang? Dari sini bisa kamu jadikan pelajaran bahwa sesungguhnya memiliki hutang dalam bisnis itu adalah sesuatu yang memberatkan.

Ilustrasi uang | Via: ist.

4. Jangan Lupakan Keluarga 

Jangan pernah melupakan keberadaan keluarga, mereka adalah harta yang tak akan pernah ternilai harganya sampai kapanpun. 

ilustrasi keluarga. (via thisismoney.co.uk)

5. Berhenti untuk berlebihan

Orang-orang terbiasa bekerja berlebihan. Hal ini menyebabkan dua hal, keberhasilan hidup dan berdampak buruk pada kesehatan. Sebaiknya, manfaatkan kemampuan diri sendiri, tanpa melampaui batas.

Ilustrasi bekerja berlebihan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading