Sukses

Lifestyle

Autism Awarness Month: Mencoba untuk Memahami Anak-anak Autis

Fimela.com, Jakarta Autis bukanlah penyakit, agaknya saat ini kalimat tersebut memang harus lebih ditekankan lagi lantaran masih banyak orang yang berpikiran bahwa autis adalah sebuah penyakit, padahal autis adalah sebuah keunikan perilaku. Itu pulalah yang menjadi dasar diselenggarakannya “Autism Awarness Month”.

Buat kamu yang belum tahu, dalam rangka memperingati Hari Autis Sedunia yang jatuh setiap 2 April serta melanjutkan kesuksesan program tahun lalu, Grand Indonesia kembali menyelenggarakan “Autism Awarness Month” pada 12-23 April 2017 di Fountain Atrium West Mall level 3A.

Acara yang bekerjasama dengan Yayasan Autisma Indonesia dan London School Center of Autism Awarness tersebut bertujuan untuk memberikan sebuah pemahaman dan perhatian dari pengunjung mall mengenai autism. Tahun ini “Autism Awarness Month” mengangkat tema “We Can Do It”.

Autism Awarness Month: Mencoba untuk Memahami Anak-anak Autis. (Foto: Istimewa)

Ya, tema tersebut diambil supaya masyarakat, khususnya pengunjung mal tahu bahwa anak-anak autis juga dapat berkarya, buktinya adalah pameran seni yang akan berlangsung selama dua pekan tersebut. “Kami berharap dengan diselenggarakannya kampanye ini, para pengunjung dapat lebih memahami bahwa autis bukanlah sebuah penyakit, melainkan keunikan perilaku,” jelas Dinia Widodo selaku Public Relation Manager Grand Indonesia dalam press release yang diterima Bintang.com, Sabtu (22/4/2017).

Pameran tersebut juga dapat menjadi tempat berbagi informasi bahwa diluar keunikan yang dimiliki anak-anak autis, mereka juga dapat berkarya dan bahkan menghasilkan sesuatu yang luar biasa. “Kami berharap agar masyarakat dapat lebih memberikan penerimaan yang lebih baik terhadap anak-anak autis di masa yang akan datang,” tambah Dinia.

Autism Awarness Month: Mencoba untuk Memahami Anak-anak Autis. (Foto: Istimewa)

Selain pameran seni, dalam Autism Awarness Month nantinya juga akan ada penampilan musik dari anak-anak autis dan juga mini talk show dengan mengundang pakar dan ahli autis dari Yayasan Autisma Indonesia serta para orang tua yang juga ingin berbagi pengalaman dengan para pengunjung di mal yang terletak di bilangan terkenal dan bergengsi Kota Jakarta, Bundaran HI tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading