Sukses

Lifestyle

Sederet Pekerjaan yang Cocok buat Orang-orang dari Zodiak Gemini

Fimela.com, Jakarta Setiap zodiak memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dari kelebihan dan kekurangan itu pula yang membuat seseorang cocok pada satu bidang pekerjaan yang membuatnya sejahtera. Tak terkecuali Gemini. Dikenal dengan kelebihannya berkomunikasi dengan baik pada lingkungan sosial, Gemini berpotensi sukses pada pekerjaan yang berhubungan dengan orang banyak.

Mereka bisa bekerja yang melibatkan lingkungan sosial. Zodiak Gemini perlu bingung dengan pekerjaan yang akan mereka pilih. Fleksibilitas Gemini membuat mereka punya kesempatan untuk mengekspresikan gagasan. Yang jelas, mereka nggak mampu tinggal di satu tempat terlalu lama. Lantas, pekerjaan apa saja yang cocok buat orang-orang dari zodiak Gemini? Dihimpun dari Horoscope.com, berikut ulasannya.

Wartawan

Kepo maksimal, Gemini ingin sampai ke dasar saat mengetahui sebuah cerita atau gagasan. Hal ini membuat mereka sempurna untuk profesi jurnalis. Mereka adalah penulis yang hebat, dan bisa melibatkan pembaca dengan suara yang menarik. Gemini benar-benar akan sampai ke ujung bumi untuk mendapatkan sebuah cerita.

Jurnalis. (Sumber foto: makingdifferent.com)

Talk Show Host

Orang-orang Gemini sangat suka berbicara, hidup dan menghibur. Mereka memiliki bakat untuk seni percakapan. Mereka menguasai berbagai situasi sosial dan nggak pernah kehilangan kata-kata. Hal ini membuat mereka cocok untuk bidang penyiaran, khususnya talk show radio dan televisi. 

Talk show host. (Sumber foto: careerglider.com)

Hubungan Masyarakat

Gemini sangat lincah dalam menghindari peluru dan menciptakan putaran-putaran hebat. Mereka memiliki kemampuan manipulatif dan berbakat menjadi juru bicara. Hal ini membuat karir dalam hubungan masyarakat sempurna bagi mereka. Jika mereka harus mengatur acara penggalangan dana atau mengatur sebuah rencana komunikasi, mereka akan multitask untuk melakukannya.

Humas. (Sumber foto: everything-PR.com)

Copywriter

 

Karena Gemini memahami pikiran masyarakat dengan baik, mereka bisa menulis copy yang sangat efektif. Kelincahan mereka dengan kata-kata tidak ada duanya. Mereka dapat menyampaikan dalam beberapa frasa yang dipilih dengan baik mengenai esensi dari suatu produk atau gagasan. Kebanyakan orang takut pada halaman kosong, tapi mereka menganggapnya sebagai tantangan.

Copywriter. (Sumber foto: jennycatton.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading