Sukses

Lifestyle

Bumil Harus Hati-hati, Ini 3 Hal Remeh yang Bahaya Buat Janin

Fimela.com, Jakarta Ibu hamil biasanya butuh ekstra perhatian dari keluarga, sahabat, dan juga suami. Soalnya, bumil kadang bumil kesulitan untuk beraktivitas. 

Tanpa perhatian yang cukup, sering banget bumil lupa untuk nggak melakukan berbagaia ktivitas berat. Seperti mengangkat benda berat, naik turun tangga, hingga makanan yang boleh dan nggak boleh dikonsumsi.

Karena setiap kondisi tubuh tiap bumil berbeda, dokter pun menyarankan apa saja makanana dan aktivitas yang aman untuk bumil dan janin. 

Tapi sayangnya, banyak bumil yang lupa atau nggak tahu kalau ternyata ada cukup banyak aktivitas yang bisa membahayakan janin. Salah-salah, janin bisa terluka atau bahkan keguguran. 

Angkat Beban Berat

Kamu yang biasa berolahraga mengangkat beban di gym mungkin nggak akan mencederai janin dalam kandungan. Tapi, kamu yang nggak biasa, janagn coba-coba deh! Bukan cuma di gym, tapi kamu nggak boleh mengangkat barang berat karena akan membuat perut dan juga punggung tegang. 

Jangan Telungkup

Meskipun perut belum membesar, sebaiknya kamu jangan tiduran telungkup. Bahkan, menurut Mom Junction kamu juga nggak boleh olahraga dengan posisi telungkup. Termasuk push up dan juga beberapa gerakan yoga. 

Jangan Sauna!

Sauna memang baik untuk kesehatan. Tapi, jangan pernah berada di dalam sauna selama kamu mengandung. Soalnya, dilansir dari sumber yang sama, sauna bisa meningkatkan kemungkinan terjadinya cacat lahir pada bayi. Selain itu, kamu juga nggak boleh berendam di kolam panas. Karena air atau kolamnya nggak bersih. Selain itu, suhu air untuk berendam harus kurang lebih sama dengan suhu tubuhmu. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading