Sukses

Lifestyle

Viral, Polisi Salah Tilang Jadi Bahan Tertawaan Netizen

Fimela.com, Jakarta Apa sih yang terbayang dibenakmu kalau ada yang menyebut soal tilang menilang? Pasti kamu bakal panas dingin, deg-degan sampai merinding kalau denger kata itu saat bawa kendaraan tapi nggak bawa surat-surat lengkap. Meski suka bikin deg-degan, cerita soal tilang menilang itu nggak selalu menyeramkan kok, malah bisa bikin kamu ketawa, seperti cerita polisi satu ini.

Di tengah dinginnya cuaca karena turun salju, seorang polisi yang sedang berpatroli di sekitar Montreal, sebuah kota di Québec, Kanada menjadi perhatian dan bahan candaan netizen karena tertipu oleh sebuah replika mobil yang dibuat dari salju.

Melansir laman BuzzFeed, beberapa waktu lalu dua mobil polisi terlihat mendekati replika kendaraan salju yang dibuat oleh seorang tukang kayu bernama Montrealer Simon Laprise. Salah satu anggota polisi pun turun untuk memeriksa replika tersebut yang dikira mobil sungguhan dan meninggalkan sebuah surat di atasnya.

Sontak, polisi yang tertangkap kamera meninggalkan surat karena tertipu oleh replika mobil tersebut pun menjadi viral dan menjadi lelucon segar di media sosial. Hmmm.. memang ya, replika mobil dari salju itu mirip terlihat seperti sungguhan, kayaknya kalau melihat langsung kamu juga akan ikut tertipu ya.

Pengakuan Pembuat Replika Mobil dari Salju

Simon, pembuat replika mobil dari salju itu mengaku bahwa ia membuatnya hanya untuk bersenang-senang. Lucunya, keisengannya itu malah jadi perangkap dan menipu polisi yang sedang berpatroli.

"Saya membuat mobil ini untuk bersenang-senang, mengekspresikan kreativitas di hari yang indah itu," katanya. Ia pun menjelaskan alasan polisi mendekati mobil salju buatannya. "Parkir di jalan selama masa pembersihan salju adalah ilegal, itulah yang mungkin menarik perhatian polisi," katanya.

Lebih lanjut ia menjelaskan niat membuat replika mobil tersebut, selain ingin mengekspresikan kreativitasnya, Simon juga ingin mengelabuhi para petugas pembersih salju dengan keisengannya tersebut, tapi yang terjadi malah petugas patroli yang kena tipu.

 

Surat Tilang dari Polisi

Polisi yang tertipu itu pun akhirnya mengetahui jika mobil yang parkir sembarangan itu bukanlah mobil sungguhan. Setelah mengetahui dirinya tertipu, polisi tersebut pun meninggalkan sebuah surat yang ia tinggalkan di atas replika mobil tersebut.

"You made our night!!! HAHAHAHAHA" tulis polisi tersebut dalam bahasa Perancis. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading