Sukses

Lifestyle

Cegah Diabetes, 3 Makanan yang Bikin Gula Darah Normal

Fimela.com, Jakarta Sudah bukan rahasia lagi kalau diabetes merupakan penyakit sadis yang membunuh banyak korban. Bahkan, penyakit ini, menurut data WHO tahun 2012, termasuk dalam 10 penyakit yang paling berbahaya dan paling banyak memakan korban di Indonesia. 

Makanya, kamu yang masih muda dan sehat harus pintar-pintar menjaga diri dan kesehatan. Makan makanan manis memang enak. Apa lagi kalau ngemil sambil bekerja atau belajar. 

Tapi, memangnya kamu nggak sayang sama tubuhmu sendiri? Soalnya, kalau pankreas sudah kehilangan atau terganggu fungsinya, risiko terkena diabetes meningkat. 

Kamu nggak mau, kan? Nah, untuk mencegah diabetes, biasakan sejak dini makan makanan yang sehat. Kalau kamu bingung, Bintang.com siap kasih saran, apa saja makanan yang bikin kamu terbebas dari penyakit ini. 

Oatmeal

Nggak semua orang suka yang namanya oatmeal. Selain karena rasanya hambar, juga penampakannya seperti bubur bayi. Tapi, makanan penyelamat dari penyakit jantung ini sangat baik buat kesehatan. Juga, Prevention menulis, baik untuk menekan kadar gula darah. 

Jeruk

Siapa sangka, buah yang agak asam dan bikin seger ini justru jadi obat sekaligus penangkal ampuh diabetes. Jeruk soalnya kaya akan potasium, mineral penting untuk kamu yang menjalani diet agar terhindar dari diabetes. 

Buah Bit

Sebagian orang menyebutnya sayur bit. Ada juga yang lebih nyaman memanggilnya buah bit. Tapi yang jelas, makanan yang berwarna merah terang ini  mengandung potasium dan magnesium, yang mampu melawan diebetes hingga tuntas! Soalnya, bit sangat baik untuk menekan tekanan darah yang terlalu tinggi. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading