Sukses

Lifestyle

Selain hemat, berikut 4 alasan lain manfaat minum banyak air putih setiap hari

Fimela.com, Jakarta Sebanyak 70% tubuh kita terdiri dari air. 85% otak kita adalah air, dan 90% sel-sel kita terdiri dari air. Meskipun rasanya hampir hambar, tapi air putih adalah segalanya yang dibutuhkan oleh tubuh.

Sayangnya, tak semua orang sadar akan pentingnya air putih. Padahal sejak lama para ilmuwan menyebutkan kalau banyak sekali masalah timbul dari dehidrasi akibat orang-orang tak menyadari pentingnya air putih.

Sakit kepala, masalah kulit, pencernaan, cuma sedikit contoh akibat jika tubuh kekurangan air putih. Tapi jika mulai rutin minum air putih lebih banyak, bukan cuma ketiga masalah itu saja yang akan teratasi tapi kita juga bisa dapatkan banyak manfaat lainnya, antara lain:

Lebih hemat

Bukan cuma lebih sehat bagi tubuh, air putih juga akan membuat dompet tetap sehat. Sebab walau harus beli air mineral kemasan, tetap saja harganya lebih murah dibanding jus, soda, atau minuman manis lain apapun yang membuat kecanduan. Mau lebih hemat? Bawalah sebotol air putih ke manapun kamu pergi.

Mendukung turunnya berat badan

Air putih mengandung 0 kalori. Meminumnya banyak-banyak takkan menimbulkan rasa bersalah apalagi konsekuensi kenaikan berat badan. Selain itu, air putih ampuh mengisi perut saat sedang merasa lapar. Kamu tak perlu terburu-buru mengisi perut dengan makanan karena tak jarang juga lapar itu hanya rasa haus yang berkamuflase.

 

Baik untuk otak

Sebagian besar otak terdiri dari air, dan air juga salah satu solusi untuk kelelahan. Minum lebih banyak air akan meningkatkan fungsi otak, fokus, kemampuan berpikir, dan kewaspadaan secara umum. Air putih juga dapat meningkatkan energi.

Membuat kulit bersih

Inflamasi dan masalah kulit seperti jerawat banyak yang berasal dari racun di dalam tubuh, makanya minum banyak air putih merupakan cara terbaik untuk mengatasinya. Coba biasakan minum air putih dalam jumlah yang banyak tiap hari, dalam beberapa waktu kamu akan lihat kulitmu lebih segar, halus, dan glowing karena sehat.

Meningkatkan sistem imun

Karena sejumlah manfaat besarnya untuk beberapa fungsi organ dalam tubuh, tak heran kalau pada akhirnya air putih ini mampu meningkatkan sistem imun tubuh secara keseluruhan. Kadar air yang cukup dan racun yang tersapu bersih oleh air yang diminum tersebut akan membuat tubuh lebih kuat secara alami.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading