Sukses

Lifestyle

Ini Yang Harus Dilakukan Saat Tempat Kerja Kelewat Berisik

Jika Anda adalah tipikal orang yang susah bekerja saat lingkungan kerja Anda sedang gaduh sebaiknya Anda perlu membaca artikel berikut ini. Vemale akan menghadirkan beberapa tips untuk mengatasi tempat kerja yang kelewat gaduh atau berisik agar lebih mudah berkonsentrasi seperti yang telah dilansir oleh idiva.com berikut ini. Check these out Ladies.

  • Pakai headset pada telinga dan nyalakan musik-musik kesukaan Anda. Jika Anda tak begitu suka mendengarkan musik, coba nyalakan musik klasik yang tenang dan akan mendinginkan perasaan Anda.
  • Jika memang Anda masih  terganggu dengan pemandangan serta bunyi-bunyi yang gaduh coba letakkan tanaman dekat meja Anda. Tutup telinga Anda dan pandangi tanaman tersebut untuk mendapatkan efek tenang dan lebih bisa berkonsentrasi bekerja.
  • Tanda "Jangan Berisik" akan sedikit bisa mengatasi masalah Anda. Pasang tanda ini di dekat meja Anda agar tidak ada yang mengganggu Anda saat bekerja.   
  • Berkomunikasilah dengan atasan atau rekan kerja Anda. Utarakan bahwa Anda memang tidak bisa bekerja dalam lingkungan yang berisik Ladies. Mintalah solusi terbaik yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ini agar pekerjaan Anda juga jadi lebih optimal.


Semoga informasi tadi berguna dan Anda lebih bisa mengontrol crowd yang ada pada tempat kerja Anda sehingga Anda bisa lebih berkonsentrasi dan bisa bekerja dengan lebih optimal.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading