Sukses

Lifestyle

Sudah Diberi Donor Jantung Agar Hidup, Pria Ini Malah Menjadi Penjahat

Seperti kata D'Masiv, hidup adalah sebuah anugerah. Oleh karena itu, kita sebaiknya selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik, saat anugerah itu masih kita miliki. Jangan seperti seorang remaja pria yang satu ini.

Dilansir dari dailymai.co.uk, pria yang bernama Anthony Stokes, dua tahun lalu memimilki penyakit jantung. Detak jantungnya begitu lemah sehingga tidak bisa memompa darah ke seluruh bagian tubuhnya. Menurut dokter, jika dibiarkan, kelainan tersebut lama-kelamaan akan semakin parah dan menyebabkan gagal jantung.

foto: copyright dailymail.co.uk

Menurut para dokter, Anthony hanya memiliki kesempatan hidup sekitar 6-9 bulan lagi. Satu-satunya jalan untuk menyelamatkannya adalah dengan transplantasi jantung. Para dokter saat itu menolak untuk memasukkan nama Anthony ke dalam daftar pasien yang akan melakukan transplantasi karena Anthony diperkirakan tidak akan mau mematuhi prosedur pengobatan.

Dulu, Anthony pernah menjalani pengobatan untuk sakitnya. Tetapi ia tidak mematuhi prosedur dengan benar, dan hal itulah yang membuat para dokter berpikir dua kali untuk mendaftarkan Anthony menjalankan transplantasi. Namun menurut pengakuan keluarganya, sebenarnya pihak rumah sakit tidak mau melakukan operasi Anthony karena ia memiliki reputasi yang tidak baik. Ia mendapat nilai yang buruk di sekolah dan sering melakukan perbuatan yang melanggar hukum.

foto: copyright dailymail.co.uk

Setelah keluarga Anthony berusaha keras untuk mengubah keputusan pihak rumah sakit dengan mencari pertolongan ke badan hukum, pihak rumah sakit pun bersedia dan mengabulkan permintaan mereka. Akhirnya, pada Agustus 2013 lalu, Anthony menjalani operasi dan ia menjadi sehat kembali.

Tak disangka, remaja berusia 17 tahun tersebut tidak memanfaatkan kesempatan kedua yang diterimanya dengan baik. Ia justru menyia-nyiakan hidupnya dengan berbuat keonaran. Selasa lalu, ia menjalankan aksi kejahatan dengan melakukan perampokan di sebuah rumah di Roswell, Georgia dan berhasil membawa kabur sebuah mobil.

Mobil yang dikendarai Anthony menabarak tiang di pinggir jalan | foto: copyright dailymail.co.uk

Saat polisi mengejarnya, ia memotong jalan di sebuah perempatan dan menabrak seorang wanita 33 tahun sebelum menabrak sebuah tiang di pinggir jalan. Wanita tersebut masih bisa terselamatkan dan segera dilarikan ke rumah sakit. Sedangkan Anthony meninggal saat itu juga. Anthony membuat perjuangan para dokter yang mengoperasi jantungnya terasa sia-sia.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading