Sukses

Lifestyle

5 Tips Agar Anda Tetap Bisa Berteman Dengan Mantan

Pada awalnya Anda berteman dahulu dengan seorang pria, kemudian Anda jadi lebih dekat, timbul perasaan dan jadi pacar, lalu putus. Namun kenapa seringkali setelah putus Anda jadi tak lagi berteman dengannya? Jika hubungan Anda diawali dengan pertemanan, akhiri juga dengan pertemanan.

Yes, it's difficult, karena akan selalu ada bayangan tentang masa lalu kalian berdua. Hal ini wajar, namun bukan berarti Anda tak bisa berteman lagi dengannya. Mungkin Anda butuh tips yang dikutip dari allwomenstalk.com berikut ini agar tetap bisa berteman dengan mantan.

    Ketahui situasi antara kalian berdua

    Pertama, Anda perlu memastikan bahwa ia juga masih ingin jadi teman Anda. Jika ia menjauhi atau menghindari Anda, memutus kontak, membangun dinding pemisah dan seakan menghilang dari muka bumi ini, ya sudah, tak perlu berteman.

    Tapi jika ia bersikap biasa saja, tak punya maksud menyakiti dan ingin kembali berteman seperti dulu dengan Anda dan menghapuskan batasan "mantan", maka jalani saja dan anggap seperti Anda dulu mengenalnya sebagai teman.

    Evaluasi perasaan Anda

    Kedua, ketahui bagaimana perasaan Anda padanya saat ini. Ketika ia ingin berteman lagi, tapi Anda tak yakin dan takut terbawa perasaan, dan merasa sekarang sudah tak lagi sama seperti dulu, maka Anda bisa bilang padanya secara baik-baik bahwa Anda butuh waktu untuk mulai berteman lagi dengannya.

    Hindari jalan berdua, keluar dengan banyak teman

    Mungkin Anda akan merasa awkward jika pergi berdua saja, jadi pastikan kalian jalan bersama banyak teman. Jika keluar ramai-ramai dengan teman lain, Anda dan dia pasti lebih nyaman dan lebih enjoy ketika ngobrol.

    Cek tingkat kecemburuan

    Dia kini jadi teman Anda, posisinya berbeda dengan dulu. Jadi jika ia bicara secara intens dengan wanita lain dan Anda melihatnya, jangan merasa cemburu atau sebaliknya. Jika itu terjadi, lebih baik kalian menghindar dulu satu sama lain, mungkin waktunya belum tepat untuk jadi teman lagi.

    Jangan mengungkit masa lalu

    Ketika Anda berbicara dengannya, hindari terbawa perasaan dan membicarakan masa lalu kalian berdua, baik dalam hal positif maupun negatif. Itu adalah hal bodoh yang bisa Anda lakukan pada mantan. Hal ini akan membawa kembali berbagai macam perasaan yang pasti tidak akan Anda dan mantan Anda inginkan.

Terkadang hati belum siap menerima mantan sebagai teman lagi. Setiap orang bisa memiliki perasaan berbeda-beda terhadap mantan. Jika Anda tidak ingin kehilangan teman gila-gilaan Anda yang dulu sangat dekat dan akrab hanya karena "perasaan yang pernah ada", move on dan berteman lagi dengannya Ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading