Sukses

Lifestyle

Di Perusahaan Ini, Wanita Yang Sedang Menstruasi Boleh Libur

Bagi setiap wanita, menstruasi merupakan aktivitas bulanan yang pasti akan dialami. Tidak jarang, masa menstruasi pun bisa sangat mengganggu aktivitas sebagian besar wanita. Apalagi, jika menstruasi ini dibarengi dengan adanya nyeri perut dan rasa sakit di seluruh tubuh. Bisa kebayang kan, bagaimana susahnya dan sakitnya masa menstruasi? Tak hanya segala aktivitas berupa pekerjaan saja yang terganggu, lebih jauh, aktivitas paling ringan seperti makan dan minum pun akan terganggu.

Mengingat sulitnya masa menstruasi ini, sebuah perusahaan di Inggris bernama Coexist telah membuat kebijakan yang sangat mengesankan. Dikutip dari laman dailymail.co.uk, kebijakan tersebut adalah "Kebijakan Periode" sebuah kebijakan yang dibuat khusus untuk para wanita yang sedang mengalami masa menstruasi. Kebijakan ini sendiri adalah memberikan cuti pada karyawan yang mengalami menstruasi dan memperbolehkan karyawan untuk libur.

Bex dan para karyawannya | Photo: Copyright dailymail.co.uk

Menurut Bex Baxter yakni direktur utama perusahaan, cuti ini memang sangat diperlukan oleh para karyawan wanita yang ada di sana. Ia memutuskan untuk membuat kebijakan ini setelah sering kali melihat banyak karyawan wanitanya menunduk kesakitan di meja kerja akibat sakit yang menyerang selama menstruasi. Meski sangat kesakitan saat menstruasi, selama ini para karyawan tersebut tetap diharuskan bekerja dan tidak diijinkan pulang.

Bex Baxter | Photo: Copyright dailymail.co.uk

Namun kini, karyawan wanita di perusahaan ini bisa tersenyum bahagia. Mereka kini bisa izin pulang dan istirahat cukup agar sakit akibat menstruasi yang dialami bisa segera sembuh. Bex Baxter mengatakan, "Kami membuat kebijakan ini demi para karyawan wanita kami. Kami ingin mereka bisa istirahat dengan baik selama menstruasi. Kami ingin mereka melakukan istirahat dan segera sembuh dari kondisi ini tanpa perlu mengajukan izin sakit."

Bex dan karyawan wanita maupun pria di perusahaan yang ia pimpin | Photo: Copyright dailymail.co.uk

Karena kebijakan baru ini, karyawan wanita di perusahaan ini pun menyambut baik dan bahagia. Mereka kini bisa bekerja dengan lebih maksimal dan lebih menghargai perusahaan. Mereka juga mengaku bahwa kebijakan ini sangat mengesankan dan membuat mereka menjadi wanita yang begitu dihargai dna dihormati. Wew, kebijakan yang keren ya Ladies. Gimana nih berminat bergabung dengan perusahaan ini? :D

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading