Sukses

Lifestyle

Dulu Ia Orang Asing Saat Aku Mendonorkan Hatiku, Kini Ia Istriku

Lahir, hidup, mati, rezeki dan jodoh merupakan sebuah misteri yang tak bisa diprediksi seenak jidat begitu saja. Semua itu telah menjadi kehendak Tuhan. Meski semua itu telah menjadi kehendak Tuhan, sebenarnya kita masih bisa berusaha mendapat yang terbaik dari itu semua. 

Berbicara mengenai jodoh yang baik, kali ini kisah menarik dan menyentuh hati datang dari pasangan suami istri asal Chicago, Ilinois. Pasangan ini adalah Christhoper Dempsey dan istrinya Krueger. Apa yang membuat kisah keduanya menjadi kisah yang menarik? Jadi begini, dikutip dari laman mirror.co.uk, pasangan ini sebelumnya adalah dua orang yang benar-benar asing satu sama lain. Keduanya tak pernah berpikir akan bertemu lalu menjadi sepasang suami istri yang bahagia. Hingga suatu hari, keduanya dipertemukan dalam suatu kondisi yang benar-benar menyentuh hati.

Setelah 19 bulan usai operasi transplantasi hati, keduanya memutuskan menikah | Photo: Copyright mirror.co.uk

Pertemuan keduanya terjadi karena...

(vem/mim)

Kesempatan Hidup Krueger Tinggal 50 %, Beruntung Ia Akhirnya Pulih

Krueger merupakan seorang gadis yang telah dua tahun menderita penyakit hati (liver). Awal tahun 2015, kondisinya semakin parah dan dokter mengungkapkan bahwa sisa hidupnya hanya tinggal beberapa bulan saja. Kesempatan hidup Krueger pun dikatakan tak lebih dari 50 persen. Walau begitu, Krueger tetap kuat menjalani hari-harinya. Gadis itu juga senantiasa membantu orang lain yang sedang kesusahan dan selalu berusaha ramah. Ia juga senantiasa membuat orang-orang di sekitarnya tetap bahagia dan tidak mengkhawatirkannya.

Sementara itu, pihak keluarga Krueger sedang berpacu dengan waktu untuk menemukan pendonor hati yang cocok untuknya. Pihak keluarga sangat takut jika harus kehilangan gadis baik di keluarganya. Pihak keluarga juga sangat khawatir jika Krueger harus pergi untuk selama-lamanya dalam waktu yang sangat cepat. Sayang, sangat kecil kemungkinan keluarga mendapatkan pendonor hati untuk Krueger karena di dunia ini sedikitnya ada 110 ribu orang yang juga membutuhkan donor hati seperti Krueger.

Krueger dan Christhoper saat melakukan operasi transplantasi hati | Photo: Copyright mirror.co.uk

Secara tak sengaja, Christhoper pun mendengar informasi ini dari rekan kerjanya yang sedang ngobrol dengan sesama rekan lainnya. Merasa iba dan tersentuh hatinya, Christhoper lalu mencari keberadaan Krueger dan mengatakan bahwa ia ingin mendonorkan hatinya. Christhoper bersedia melakukan donor hati semata-mata karena ia ingin membantu sesama. Ia sama sekali tak pernah berpikir memiliki tujuan lain selain saling membantu sesama.

Pada awal bulan Februari 2015, Christhoper pun bertemu dengan Krueger. Beruntung, hati mereka dikatakan cocok dan keduanya bisa segera melakukan operasi transplantasi hati. Sejak pertemuan pertama mereka, dari hari ke hari keduanya pun semakin akrab. Christhoper juga semakin nyaman berada di samping Krueger dan begitu pun sebaliknya. Pihak keluarga juga mengatakan bahwa keduanya telah saling mendukung satu sama lain meski mereka bukan pasangan suami istri atau kekasih.

Hingga akhirnya, pada 16 Maret 2015, keduanya menjalani operasi transplantasi hati. Beruntung, operasi yang dilakukan berjalan lancar dan kedua orang ini sama-sama pulih dengan baik. Keduanya juga tetap berhubungan baik seperti sebelumnya. Hubungan mereka bahkan telah semakin akrab dan intim satu sama lain. Dan setelah 19 bulan sejak operasi transplantasi dilakukan, Krueger bersama Christhoper memutuskan menikah. Beberapa waktu lalu, keduanya telah melangsungkan pesta pernikahan yang meriah dan berjanji untuk saling setia sama lain di altar pernikahan.

Dua orang yang sebelumnya saling tak mengenal satu sama lain namun dikenal baik ini akhirnya dipersatukan dalam ikatan pernikahan. Pernikahan keduanya pun membuat keduanya sangat bahagia. Pihak keluarga juga sangat bahagia dan bangga dengan keduanya. Ladies, semoga pasangan ini senantiasa bahagia selalu dan keduanya bisa terus saling melindungi satu sama lain. Semoga, Tuhan juga senantiasa menjaga mereka.

[pos_1]

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading