Sukses

Lifestyle

Mengapa Kadang Mulut Terasa Gatal Saat Makan Buah Nanas?

Fimela.com, Jakarta Buah tropis yang satu ini pasti akan menyegarkan suasana panas. Buah nanas sangat populer di Indonesia. Buah ini bisa dimakan langsung maupun diolah menjadi berbagai makanan yang sangat enak seperti es dan salad.

Banyak yang suka dengan buah ini namun tak sedikit yang tak suka karena rasa gatal, atau terkadang seperti menusuk-nusuk, saat berada dalam mulut. Nah, mengapa hal ini bisa terjadi sih Sahabat Fimela?

Iritasi pada mulut saat memakan nanas ini karena kombinasi berbagai enzim dalam nanas, yang disebut dengan bromelian, yang memecah protein (air liur mengandung protein), yang seolah "menyerang" lidah, pipi bagian dalam, serta bibir saat terjadi kontak. Tapi saat nanas sudah ditelan maka air liur dan asam lambung bakal menangkap bromelian tersebut.

Rasa gatal pada mulut ini ternyata dirasakan oleh banyak orang, dan sudah menjadi masalah umum. Untung saja lidah langsung membentuk ulang protein dan asam amino yang terpecah tersebut, sehingga rasa sakit dan gatal tidak akan berlangsung lama.

Rasa gatal ini hanya dirasakan saat memakan langsung nanas. Jika sudah dimasak atau diolah akan menimbulkan reaksi kimia yang mengurangi enzim, serta meninggalkan rasa manis, karena kandungan gula pada buah semakin banyak.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading