Sukses

Lifestyle

3 Manfaat Seledri untuk Kesehatan yang Wajib Diketahui

Fimela.com, Jakarta Selalu melihat seledri dalam semangkuk sup atau bakso, ternyata sayuran yang memiliki bau khas ini memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, lho. Mulai dari masalah ringan hingga serius bisa diatasi dengan seledri.

Nah, untuk sahabat Fimela yang tidak suka seledri, lebih baik pikir ulang deh. Ini dikarenakan seledri memiliki begitu banyak manfaat untuk kesehatan bahkan bisa menjauhkanmu dari berbagai risiko penyakit berbahya.

Berikut ini adalah beberapa masalah kesehatan yang bisa di atasi jika mengonsumsi seledri dengan rutin seperti dilansir, dari laman draxe

1. Menurunkan kolesterol

Seledri, salah satu sayuran yang sedap sebagai pendamping sup atau bakso ini nyatanya bisa sangat bermanfaat sebagai pengikat kolesterol jahat dan membantu menjaga kesehatan jantung.

2, Mengatasi Darag Tinggi

Tidak hanya memiliki rasa yang segar dan khas, seledri pun mengandung anti-hipertensi yang berguna untuk mengatasi masalah darah tinggi dan menurunkan risiko jantung koroner.

3. Mengatasi Peradangan

Usia yang semakin hari semakin bertambah dan alami radikal bebas dapat menyebabkan peradangan yang menjadi penyebab penyakit kronis. Mengandung anti oksidan, seledri pun mampu mengatasi masalah peradangan tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading