Sukses

Lifestyle

Habis Traveling Bukannya Happy Malah Sedih Lihat Saldo Rekening? Please No

Fimela.com, Jakarta Setelah bekerja keras dalam kurun waktu tertentu, tentu kamu butuh penyegaran pikiran lewat cara-cara yang bisa bikin bahagia. Misalnya saja traveling. Pasti excited banget kan merencanakan liburan ke destinasi yang belum pernah dikunjungi sebelumnya? Waktu lagi liburan, segala tempat wisata rasanya ingin segera dikunjungi, nggak ketinggalan godaan kuliner lezat yang selalu menarik buat dicicipi. Tapi, jangan sampai pulang liburan justru jadi menangis karena saldo rekening menipis.

Demi mencegah hal tersebut, berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan buat menghindarinya.

Buat Rencana Detail

Supaya kebahagiaan traveling nggak terenggut dengan kondisi keuangan yang nggak karuan usai liburan, saatnya lakukan perencanaan yang matang. Sebaiknya agendakan traveling jauh-jauh hari, dengan begitu kamu bisa mencari promo tiket pesawat atau hotel yang membantu menghemat budget. Selain itu, lakukan juga survey kecil-kecilan di kota tujuan, seperti hotel low budget yang murah tapi nyaman, makanan yang hemat di kantong, sampai transportasi yang dibutuhkan selama berada di tempat tujuan. Cara ini bisa membantu kamu membuat anggaran liburan yang tepat, jadi nggak perlu lagi bikin pusing setelahnya.

Atur dan Disiplin dengan Budget yang Sudah Dibuat

Seringnya teori berbeda jauh dengan praktek. Budget memang sudah dipersiapkan dengan cermat, tapi sampai di tempat tujuan, malah pengeluaranmu melebihi dari yang sudah dianggarkan. Biar hal ini nggak terjadi, pastikan kamu disiplin dengan budget yang sudah ada. Biasanya pengeluaran membengkak untuk keperluan yang bisa diminimalisir, seperti membeli oleh-oleh atau terlalu banyak jajan selama liburan. Mau nggak mau kamu harus disiplin dengan anggaran yang sudah ada biar nggak sedih melihat saldo rekening saat pulang ke rumah nanti.

Sesuaikan Destinasi dengan Budget

Godaan paling utama saat liburan adalah keinginan mengunjungi semua destinasi yang ada di kota tujuan. Tapi, jelas hal ini bakal menghabiskan lebih banyak biaya. Jangan terlalu gelap mata saat melihat godaan spot traveling yang Instagramable. Sesuaikan destinasi yang dipilih dengan budget yang ada, pilih beberapa yang paling ingin dikunjungi. Kalau bisa melakukannya, keuangan bakal tetap aman saat liburan sudah berakhir.

Jangan Merasa Seolah Ini adalah Traveling Terakhir

Yap, percayalah kalau traveling kamu saat itu bukan yang terakhir. Jadi, jangan merasa nggak ada waktu lagi untuk menjelajahi destinasi wisata yang menarik hati di Instagram. Jika belum semuanya dikunjungi, masih ada kesempatan traveling di lain waktu yang bisa digunakan untuk menuntaskan keinginan petualanganmu.

Biar traveling hari ini bukan yang terakhir, pastinya kamu harus semangat menabung mempersiapkan budget jalan-jalan tersebut. Hal ini penting juga untuk menghindari stres finansial setelah traveling berakhir. Kalau perlu, bikin rekening khusus untuk tabungan jalan-jalan. Kamu bisa mulai menabung di Tabungan MOE dari J Trust Bank yang punya banyak keuntungan menarik!

Menabung di Tabungan MOE hanya memerlukan setoran awal mulai Rp 500.000 saja. Beragam keuntungan sudah menanti di depan mata, seperti bebas biaya administrasi bulanan, terhubung ke jaringan J Trust Bank, ATM Bersama dan Prima, sampai desain kartu ATM karakter MOE yang menarik! Cari tahu info lebih lanjut tentang Tabungan MOE dengan klik di sini.

Yuk, segera buka Tabungan MOE kamu supaya rencana traveling selanjutnya nggak hanya jadi wacana!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading