Sukses

Lifestyle

Tujuan Liburan Terbaik untuk Sambut Musim Gugur di Australia Barat

Fimela.com, Jakarta Waktu musim panas akan segera berakhir dan musim gugur akan segera tiba di Australia Barat. Selama musim gugur, siang hari di Perth terasa hangat dan terlihat cerah, sedangkan malam menjadi lebih dingin dengan suhu berkisar antara 13,7°-26°C dengan potensi hujan dan kelembaban udara. Sementara suhu di malam hari cenderung lebih rendah di bawah 10°C.

Dengan penerbangan hanya 4,5 jam dari Jakarta, Perth merupakan tujuan musim gugur terdekat bagi pengunjung yang datang dari Indonesia, menjadikan Australia Barat sempurna untuk liburan musim gugur. Sebagai transisi di antara musim panas ke musim dingin, musim gugur merupakan musim yang sempurna bagi wisatawan Indonesia untuk menikmati cuaca yang pas, serta panorama unik berbalut warna jingga, merah, dan emas.

Musim gugur di Australia Barat menawarkan suasana yang puitis dan romantis dengan pemandangan daun-daun pohon yang rontok berganti warna jingga dan rumput yang menjadi hijau zamrud. Momen ini paling istimewa apabila dinikmati dengan menyewa mobil dan melakukan perjalanan darat di sepanjang jalan yang dibalut hamparan daun dengan rona emas dan kicauan burung di pepohonan. Berikut adalah beberapa ide untuk menghabiskan liburan musim gugur di Australia Barat.

Perth Hills Orchards

Musim gugur adalah waktu yang tepat untuk mengunjungi kebun buah di sekitar Perth untuk menikmati apel, pir, dan buah delima yang manis. Bagi penggemar berat buah mangga, Perth Mango Farm wajib untuk dikunjungi. Para pengunjung dapat melihat pohon buah yang ditanam tanpa menggunakan pestisida atau insektisida, dan yang berukuran lebih kecil bahkan tidak berbiji. Tidak hanya memetik buah, pengunjung juga dapat mempelajari cara menanam apel dan proses pembuatan sari buah apel, menikmati cuka sari apel, serta mengikuti Apple Express, sebuah tur kebun berusia 80 tahun dengan traktor otentik di Orchard Tour & Tastings. Sementara itu, buah-buahan eksotis dari zaman kuno yang berlimpah di musim gugur seperti kesemek, delima, dan quince, dapat ditemui di CORE Cider House. Untuk menikmati perjalanan dengan pemandangan indah, pengunjung dapat menyusuri Blackwood River dari kota Balingup ke Nannup dan melanjutkan perjalanan ke Bridgetown atau sebaliknya. Perjalanan darat 90 km menuju wilayah South West ini memakan waktu 1,5 jam berkendara.

 

Margaret River

Musim gugur yang mayoritas cerah di Margaret River sangat cocok untuk dinikmati dengan berenang di pantai-pantai populer yang sepi seperti Meelup. Cuaca yang bersahabat juga cocok untuk dinikmati dengan bergabung di Surf N Dirt Adventure Tour, untuk memaksimalkan pengalaman sehari di Margaret River. Terdapat pula tur Live the Lifestyle yang terbatas untuk tujuh tamu dan mencakup kegiatan seperti bermain kayak seharian penuh di sepanjang Sungai Blackwood, bersepeda gunung melalui Hutan Boranup, menikmati piknik makan siang di lokasi terpencil, serta kunjungan ke kilang anggur atau bir. Kesempatan ini semakin sempurna dengan bertemu para pembuat anggur, melakukan pengujian ruang barel, melakukan personalisasi botol anggur sesuai dengan preferensi pengunjung, serta menikmati makan siang yang santai.

Terkenal akan anggurnya, Margaret River Wine Region adalah destinasi wajib tempat para pengunjung dapat menemukan lebih dari 150 kilang anggur – mulai dari perkebunan besar seperti Leeuwin dan Voyager, yang dilengkapi area makan yang menakjubkan, layanan ruang bawah tanah yang lengkap, dan galeri seni. Selama musim gugur, para pengunjung dapat menyaksikan tanaman anggur berubah ke warna musim gugur, menunjukkan kesempurnaan transisi dan sebagai tanda dimulainya proses dormansi pada musim dingin.

Musim gugur di Margaret River yang sejuk juga akan membuat para pengunjung ingin menjelajahi area bawah tanah di Jewel Cave Augusta, rumah bagi stalaktit jerami terpanjang di gua wisata dunia. Gua-gua lain yang wajib dijelajahi saat mengunjungi daerah ini antara lain, danau permanen di Lake Cave, sebagai rumah bagi kristal spektakuler dengan berat beberapa ton bergantung di langit-langit gua, tempat para pengunjung dapat mempelajari budaya Aborigin di Ngilgi Cave, sebagai salah satu tempat wisata paling terkenal di Geographe Bay, atau mengambil tur tanpa pemandu wisata di Mammoth Cave yang lengkap dengan jalan berliku melintasi hutan marri yang indah.

 

 

Pinnacles dan Cervantes

 

Sebagai gerbang ke Pinnacles dan wilayah terdepan Coral Coast, Cervantes menawarkan pantai berpasir putih yang indah dan perairan biru kehijauan yang penuh dengan kehidupan laut, menjadikannya pilihan populer untuk berenang, memancing, serta menghabiskan waktu liburan keluarga yang santai sambil menikmati hidangan laut segar yang lezat. Kunjungi Lobster Shack dan bergabung di atas kapal anggota terbaru dari armada penangkapan ikan yang cocok bagi keluarga, “Shack Attack.” Kapal penangkap lobster yang canggih ini memungkinkan para pengunjung menikmati pengalaman menjadi nelayan lobster. Setelah berlabuh di pantai, para pengunjung dapat melihat bagaimana lobster diproses dan dikemas untuk dikirim ke berbagai tujuan di seluruh dunia.

Jangan lewatkan untuk menonton dan menyelam dengan beragam satwa liar yang tersedia selama musim gugur di Pulau Rottnest dan Ningaloo Reef. Anda akan terpukau oleh terumbu karang yang unik di Pulau Rottnest, sebagai rumah bagi karang-karang tropis paling selatan dan 25 spesies karang. Untuk anak-anak dan perenang snorkel pemula yang gemar berenang lebih jauh dan lebih dalam, menjelajahi Little Salmon Bay adalah pilihan terbaik. Tempat ini merupakan salah satu situs snorkeling terbaik di sekitar Rottnest Island. Rottnest Island terletak 19 km dari pesisir kota Perth, mudah diakses dengan kapal feri dari kota Perth, Fremantle, atau pelabuhan Hillarys Boat.

Agar lebih menantang, dapatkan kesempatan untuk snorkeling bersama hiu paus di Ningaloo Reef, yang berlokasi sekitar 1.200 km dari bagian utara kota Perth. Jangan khawatir, karena raksasa yang ramah dan lembut ini bukanlah pemburu. Mulai dari Maret hingga Agustus, ikan terbesar dunia berkumpul di sepanjang Ningaloo Reef, jadi jangan lewatkan wisata hiu paus yang memberi pengalaman tak terlupakan! Tur untuk snorkeling bersama hiu paus berangkat setiap hari selama musim dari Exmouth dan Coral Bay. Ningaloo Reef menelusur garis pantai sejauh 260 km, tempat hidup ekosistem sehat yang terdiri dari terumbu karang, penyu, pari manta, hiu paus, dan lebih dari 500 spesies ikan. Para pengunjung juga dapat melihat kalender satwa liar untuk mengetahui fenomena laut lainnya, seperti musim penyu bertelur, migrasi ikan pari, dan masih banyak lagi. Kunjungan ke Ningaloo dapat dilakukan melalui perjalanan darat di sepanjang Coral Coast.

Blackwood River

Bergabunglah dengan Blackwood River Tourist Drive yang menawarkan pengalaman menjelajah di antara semak yang berliku, kebun yang rimbun, kota-kota kuno, pohon jarrah tinggi, hutan pohon marri, dan pemandangan spektakuler lainnya. Sewa sepeda dan naik Old Timberline Trail atau mendayung di Blackwood River. Lembah Blackwood River juga memiliki pohon-pohon gugur yang berjajar di sepanjang jalan menghiasi taman dan kebun, sangat cocok untuk piknik dan berjalan-jalan di antara semak-semak. Dengan 1,5 jam berkendara dari Margaret River, Nannup adalah sebuah titik temu untuk beberapa jalur terbaik di Australia Barat dan lokasi ideal untuk rehat sejenak sebelum menjelajahi South West. Menginap di kota pabrik kayu tua di Donnelly River Village tempat kanguru dan emu berkumpul untuk memberikan pengalaman khas Australia kepada para pengunjung. Jelajahi Bridgetown dan Balingup untuk mendatangi beberapa toko yang menarik, juga pub, tempat makan malam, atau sekadar berjalan-jalan di Oak Grove Trail sebelum kembali ke Nannup atau ke selatan ke daerah penghasil kayu.

Dengan buah-buahan musim gugur yang eksotis di kebun-kebun di Perth Hills, hiu paus raksasa yang bermigrasi dengan ramah, dan transisi dedaunan menjadi jingga, merah, dan emas, jangan lewatkan musim gugur di Australia Barat. Bagikan momen favorit Anda dari seluruh Australia Barat dengan memberi tagar #justanotherdayinWA dan #SuatuHaridi AustraliaBarat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading