Sukses

Lifestyle

Jangan Ketergantungan Obat, Ini Cara Alami Atasi Sakit Kepala

Fimela.com, Jakarta Meski penyakit ini banyak obatnya, nyatanya ketika sedang mengalami sakit kepala, kita tidak diajurkan untuk kselalu minum obat. Memang jika setelah minum obat kepala akan lebih cepat terasa enak, tapi dampak buruk yang terjadi di kemudian hari akan kurang baik.

Biasanya sakit kepala ringan beberapa kali terjadi pada orang yang telat makan, terkena hujan atau pun kurang tidur. Memang akan terasa mengganggu jika sudah merasa sakit kepala, namun sebaiknya kamu kurangi pengkonsumsian obat instant.

Akan lebih baik jika kamu mengganti obat sakit kepala dengan menggunakan cara alami yang juga tidak kalah ampuh dengan obat. Selain aman, cara alami juga lebih menenangkan.

Minuman alamai yang bisa atasi sakit kepala

Tidak dengan obat instant, menghilangkan sakit kepala bisa dibantu dengan minuman yang diracik menggunakan lemon dan madu sebagai bahan utama.

Cara membuatnya yaitu siapkan air panas di gelas, lalu peraskan lemon secukupnya lalu tambahkan satu sendok madu dan asuk rata. Meminum racikan ini selagi hangat bisa meredakan sakit kepala berlebih. Setelah itu kamu bisa istirahat cukup untuk hasil yang maksimal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading