Sukses

Lifestyle

Kyuri Sajikan Ragam Pilihan Makanan Sehat dan Nikmat yang Rendah Kalori

Fimela.com, Jakarta Gaya hidup sehat sudah bagian dari gaya hidup masa kini. Bukan sekedar tren saja, namun kini banyak orang yang sudah lebih sadar akan menjaga kesehatannya yang diiringi dengan gaya hidup. Selain olahraga teratur, konsumsi makanan sehat juga akan semakin melengkapi kebugaran tubuh.

Banyak orang yang menghindari konsumsi nasi dengan dalil ingin konsumsi makanan yang rendah kalori agar bobot tubuhnya juga tetap terjaga. Kali ini, Jakarta menghadirkan satu lagi restoran terbaru yaitu Kyuri yang dapat dijadikaan opsi untuk ragam pilihan menu makanan sehat dan rendah kalori dengan rasa yang sangat nikmat. Tim Fimela pun berkunjung dan mencicipi langsung menu-menu yang di hadirkan di sana.

Saya berkesempatan untuk mencicipi Beef Yakiniku Tare yang merupakan sajian semangkuk donburi dengan total 491 kalori. Donburi ini berisikan potongan bawang putih yang renyah, irisan daging yakiniku, paprika, tauge, Onsen tomago, dan disertai dengan irisan potongan cabai yang menambah selera. Tak hanya itu saja, sebagai pengganti nasi, saya pun memilih nasi shirataki yang tak kalah mengenyangkan namun jauh lebih sehat dari nasi.

 

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by kyūri (@kyuri_id) on

Mencicipi menu makanan sehat di Kyuri

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by kyūri (@kyuri_id) on

Ternyata, menu makanan sehat ini memiliki rasa yang berlimpah dan sangat nikmat, paduan rasa manis, asin, dan pedas melebur jadi satu dan terasa sangat gurih dan pas disertai aroma bawang yang menggoda. Bahkan, tingkat kepedasannya juga bisa disesuaikan yakni dengan tingkat level 1-3.

Menu yang hadir di Kyuri adalah menu sehat yang sangat pas untuk disantap sebagai menu makan siang. Namun Kyuri tak hanya memiliki satu menu itu saja, ragam menu donburi lainnya tersedia dan bisa dijadikan pilihan menu yang beragam dan ada pula pilihan aneka salad yang dapat dibuat secara customize sesuai keinginan. Melihat namanya, dan menu-menu yang dihadirkan ternyata cita rasa Asia menjadi inspirasi dari menu yang dihadirkan di Kyuri. Sang pemilik, Yuni Sumawijaya membuka tempat ini karena menganggap masih jarang dan sulit menemukan restoran yang menghadirkan makanan sehat denga rasa Asia. Pemilihan Jepang juga dikarenakan sang ibu yang berdarah jepang.

Informasi setiap menu yang transparan

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by kyūri (@kyuri_id) on

 Ia menghadirkan menu yang sangat transparan, di Kyuri, setiap menu yang dihadirkan selalu disertakan dengan jumlah kalori. Hal ini sangat penting, apalagi bagi yang sedang menjalani program diet. Karena tidak semua makanan sehat itu rendah kalori. Terkadang, dressing makanan yang disajikan menyimpan kalori yang tinggi dan tanpa disadari merusak diet.

Tak hanya itu saja, semua yang disajikan dan dihidangkan di kyuri sangatlah transparan. Dari mulai bahan baku yang benar-benar organik. Bahkan Kyuri menggunakan cage-free egg di mana ia memilih peternakan ayam penghasil telur yang sehat sehingga kualitas makanan yang disajikan juga sangat baik. 

Kyuri memiliki konsep restauran yang simpel namun tetap menghadirkan warna seru untuk menciptakan kesan pop yang unik dan nyaman. Tak hanya itu saja, di sini juga dihadirkan area outdoor, sehingga para pengunjung yang merokok juga dapat menikmati makanan dengan nyaman tanpa mengganggu pengunjung lainnya.

Kyuri juga berusaha untuk tetap ramah lingkungan dengan mendaur ulang kembali sampah sisa makanan, da sampah plastik yang diproduksi dari restoran ini. Bahkan, para pengunjung juga dapat memberikan sampah plastik ke restoran dan nantinya akan disalurkan ke sebuah perusahaan daur ulang di daerah Bekasi.

 

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by kyūri (@kyuri_id) on

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading