Sukses

Lifestyle

Sahabat Fimela, Penting Mencintai Diri Sendiri Sebelum Mencintai Si Dia

ringkasan

  • Menerima dan Lapang pada Keadaan
  • Jadilah Dirimu Sendiri
  • Jangan Pelit Pada Diri Sendiri

Fimela.com, Jakarta Katanya, orang yang paling bahagia adalah yang bisa mencintai diri sendiri sebaik mungkin sebelum mencintai orang lain. Ketika kita bisa mencintai diri sendiri, kita akan lebih mengenal dan memahami apa yang diinginkan oleh diri sendiri. Jika sudah begitu, kita akan lebih mudah meraih mimpi juga hal yang lain yang membuat diri kita makin bahagia.

Melansir dari laman prevention.com, seseorang yang mencintai dirinya sendiri akan memiliki rasa percaya diri tinggi, sikap menghargai dna menghormati diri sendiri. Dengan mencintai diri sendiri, seseorang juga akan lebih bisa merasa tenang dan nyaman walau ia hidup serba sederhana bahkan kekurangan sekalipun.

Untuk mencintai diri sendiri sebenarnya sangat mudah. Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mencintai diri sendiri. Berikut beberapa cara tersebut.

Cara Mencintai Diri Sendiri

Menerima dan Lapang pada Keadaan

Dirimu yang menerima dan lapang pada keadaan telah menunjukkan bahwa dirimu telah mencintai dirimu sendiri. Jangan pernah menyiksa diri dengan menginginkan segala sesuatu yang berlebihan apalagi yang hampir-hampir mustahil untuk diraih. Kita tak perlu memaksakan kehendak pun perasaan kita jika akhirnya kita merasa tak pernah nyaman dengan semuanya.

Jadilah Dirimu Sendiri

Untuk mencintai diri sendiri, yang perlu dilakukan selanjutnya adalah jadilah dirimu sendiri. Jangan pernah mencoba menjadi orang lain dan mengubah sesuatu yang ada di dirimu. Menjadi oranglain yang tidak sesuai kepribadianmu justru akan menyulitkan hidupmu sendiri. Dengan menjadi dirimu sendiri, besar kemungkinan dirimu akan bertemu dengan seseorang yang benar-benar tulus padamu.

Jangan Pelit Pada Diri Sendiri

Jangan pernah pelit pada dirimu sendiri. Hemat boleh, tapi sekali-kali dirimu juga harus memanjakan diri dengan apa yang dirimu miliki. Apa gunanya bekerja lelah-lelah setiap hari jika gaji yang dirimu dapatkan tak pernah digunakan untuk memanjakan diri sendiri. Dirimu harus tahu mana yang harus diprioritas dulu. Pergi liburan, makan enak dan perawatan adalah bentuk sederhana dari memanjakan diri sendiri.

Itulah beberapa cara untuk mencintai diri sendiri. Sebelum mencintai oranglain, pastikan untuk mencintai dirimu sendiri terlebih dulu. Semoga informasi ini bermanfaat.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading