Sukses

Lifestyle

Tidur dengan Posisi Ini Bantu Redakan Nyeri Punggung

Fimela.com, Jakarta Nyeri punggung atau sakit punggung memang sangat mengganggu. Biasanya karena kebanyakan duduk atau melakukan aktivitas dalam posisi yang sama selama berjam-jam menyebabkan punggung jadi terasa pegal-pegal. Ketika nyeri punggung melanda, rasanya badan ikut sakit semua.

Ada berbagai cara yang bisa dicoba untuk meredakan nyeri punggung. Salah satunya adalah menyesuaikan posisi tidur. Ada posisi tidur yang bisa dicoba untuk bantu meredakan nyeri punggung. Dilansir dari everydayhealth.com, tidur telentang dengan kedua tangan berada di sisi tubuh dan posisi kaki agak ditinggikan bisa bantu redkan sakit punggung. Dengan posisi berbaring dan kaki yang agak ditinggikan dengan diganjal bantal atau guling, punggung yang kaku bisa lebih rileks.

 

Tidur dengan Posisi Telentang

Posisi tidur berbaring yang disebut dengan "posisi tentara" ini membantu tulang punggung berada dalam posisi netral. Charla R. Fischer, MD, dokter bedah ortopedi di NYU Langone Health's Spine Center di New York City menyebutkan posisi ini dapat bantu meredakan pegal-pegal di tubuh. Bila kita mengalami nyeri punggung atau punggung yang pegal-pegal, cobalah tidur dengan posisi telentang ini. Tapi bagi yang punya kebiasaan mengorok saat tidur, tidur dengan posisi telentang kurang disarankan sebab bisa mengganggu pernapasan.

Posisi ideal atau posisi terbaik untuk tidur pada dasarnya berbeda-beda pada setiap orang. Tergantung kenyamanan dan masalah kesehatan yang dimiliki. Posisi tidur berbaring atau telentang bisa dipilih sebagai salah satu cara untuk bantu atasi nyeri punggung atau sakit punggung. Ada baiknya diimbangi juga dengan melakukan peregangan atau aktivitas olahraga rutin untuk menjaga kebugaran tubuh.

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading