Sukses

Lifestyle

4 Karakter Wajah Ini yang Diperhatikan Orang Saat Pertama Bertemu Denganmu

Fimela.com, Jakarta Ketika pertama kali bertemu dengan orang, kita pasti akan membentuk kesan pertama dari penampilan. Namun tahukah bahwa ternyata ketika bertatap muka, orang akan memerhatikan sekian hal dari wajah kita, begitu juga kita pada orang lain tanpa sengaja.

Bukan bentuk mata, alis, hidung atau mulut, tapi fitur wajah tertentu yang unik. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Current Direction in Psychological Science menemukan bahwa ketika bertemu pertama kali, orang akan cenderung memerhatikan 4 karakter wajah, yaitu tingkat babyface wajahmu, seberapa familiar wajahmu bagi orang tersebut, kebugaran dan kemiripan emosional.

 

Karakter Wajah yang Disukai Orang

Penelitian yang dilakukan psikolog Leslie Zebrowitz, PhD, dari Brandeis University ini menganalisis bagaimana orang membentuk kesan pertama saat bertemu orang baru dan menyebutkan bahwa otak bereaksi terhadap fitur wajah tertentu, dan orang-orang yang memiliki empat karakter wajah di atas adalah yang paling banyak disukai.

Wajah babyface atau awet muda seperti memiliki mata lebar, dagu sempit dan wajah bulat ternyata terlihat menyenangkan. Wajah bersih menunjukkan kebugaran dan orang bukan hanya akan menilai kamu sehat tapi juga menyegarkan mata. Wajah familiar dan kemiripan emosional terkait dengan aura positif yang kamu berikan seperti ramah dan mudah tersenyum, orang akan menilai dirimu sebagai sosok positif.

Jadi, jika ingin orang kesan pertama baik padamu, miliki 4 karakter wajah tersebut ya.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading