Sukses

Lifestyle

Berencana Liburan ke Jepang saat Akhir Tahun? Jangan Lewatkan 5 Hal Ini

Fimela.com, Jakarta Jepang rasanya menjadi salah satu destinasi yang nggak bosan untuk dikunjungi. Apalagi dari tahun ke tahun, Jepang juga gencar promosi tempat-tempat baru yang nggak kalah unik. Menariknya lagi, Jepang juga makin ramah wisatawan, sehingga turis betah untuk liburan berulang kali ke Negeri Matahari Terbit.

Salah satu momen yang pas untuk liburan ke Jepang adalah saat akhir tahun. Selain ada banyak promo menarik, ada banyak keseruan yang sayang banget untuk dilewatkan. Termasuk beberapa hal berikut ini.

Cobain Susi Terenak Sedunia di Tsukiji Tokyo

Tokyo nggak hanya menjadi pusat budaya populer Jepang, tetapi juga surga kuliner yang menggiurkan. Salah satu tempat yang wajib banget kamu kunjungi saat berada di Tokyo adalah Tsukiji. Di pasar ikan terbesar di dunia ini, kamu bisa mencicipi sushi paling enak sedunia, karena menggunakan ikan-ikan segar lho.

Melihat Langsung Maupun Mendaki Gunung Fuji

Fujiyama atau Fuji bukan hanya ikon Jepang karena keindahannya, tetapi menjadi salah satu lokasi yang dihormati. Inilah yang bikin setiap traveler merasa beruntung ketika bisa melihat langsung Gunung Fuji saat liburan ke Jepang. Bahkan, jika kamu punya bujet yang cukup banyak, waktu liburan yang lama, hingga fisik yang bugar, nggak ada salahnya ikutan tur pendakian Gunung Fuji.

Merasakan Budaya Karaoke Ala Jepang

Hampir sebagian besar masyarakat Jepang sangat suka karaoke, sampai-sampai kegiatan ini sudah menjadi bagian dari pop-culture di sana. Salah satu tempat karaoke super terkenal di Jepang adalah Karaoke No Tetsujin dan Utahiroba. Selain bisa bersenang-senang, tempat karaoke di Jepang juga menghadirkan banyak makanan enak.

Menikmati Keindahan Kuil di Kyoto

Kyoto menjadi salah satu kota di Jepang yang memiliki banyak tempat indah, seperti beberapa kuil Buddha berusia ratusan tahun dengan latar danau, hutan, hingga pegunungan. Biar makin seru, kamu bisa menyewa sepeda, lalu jalan-jalan mengitari bangunan-bangunan ikonis, seperti Kuil Fushimi Inari-Taisha, Kuil Kiyomizu-Dera, hingga Istana Nijo yang begitu terkenal di Kyoto.

Mencoba Cepatnya Shinkansen

Rasanya sayang sudah pergi ke Jepang, tetapi nggak mencoba langsung bagaimana cepatnya naik Shinkansen. Salah satu kereta tercepat di dunia ini bisa melaju 320km/jam, mengantarkanmu menjelajahi berbagai kota seantero Negeri Sakura, termasuk dari Tokyo ke Kyoto, Osaka dan lainnya.

Selain itu, kamu nggak perlu bingung untuk membeli tiket kereta api saat liburan di Jepang. Sebab, kini kamu bisa membeli Pass Kereta Jepang atau Japan Rail Pass (JR Pass) langsung lewat Traveloka. Dengan JR Pass kamu bisa lebih hemat berkeliling Jepang.

JR Pass sendiri menawarkan dua kelas kereta, yaitu kelas regular (Ordinary Car) dan kelas premium (Green Car). Menariknya, layanan yang dihadirkan oleh Japan Railways Group (JR Group) ini nggak hanya bisa digunakan untuk naik kereta. Dengan JR Pass kamu juga bisa memanfaatkan layanan antar jemput bandara, naik bus, kapal feri, hingga sepeda saat liburan di Jepang.

Selain itu, ada banyak keuntungan bisa kamu dapatkan jika memesan JR Pass via Traveloka. Pertama, kamu bisa menemukan jenis JR Pass yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuanmu selama bepergian di Jepang. Selain ada beragam pilihan cara pengiriman. Kamu bisa mendapatkan exchange order lebih mudah, baik dengan cara diambil sendiri, dikirim via email atau bahkan kurir.

Menariknya lagi, kamu bisa refund penuh, semisal ada perubahan rencana. Cukup kirimkan exchange order, kamu pun bakal mendapatkan refund dari pass kamu sepenuhnya. Tunggu apalagi, siapkan liburan ke Jepang dari sekarang, serta jangan lupa memesan tiket JR Pass langsung via Traveloka, ya. Happy Holidays!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading