Sukses

Lifestyle

Kamu Pecinta Steak? Ini Beberapa Hal yang Patut Diketahui Sebelum Menikmatinya

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak kenal steak? Irisan daging tebal yang di-grill dan disajikan dengan berbagai macam saus menggugah selera ini adalah salah satu makanan ala western yang sudah mendunia, tak terkecuali di Indonesia. Steak juga memiliki berbagai macam varian, seperti sirloin, tenderloin, rib eye, T-Bone, chicken steak, hingga fish steak, dan masih banyak lagi.

Saat menikmati steak biasanya setiap orang memiliki pilihan terkait kematangan steak itu sendiri. Tingkat kematangan ini bisa memengaruhi cita rasa steak-nya loh, Sahabat Fimela! Nahsebelum menentukan bagian daging mana yang akan kamu pilih, mungkin kamu harus tahu macam-macam tingkat kematangan Steak berikut ini. 

Medium Rare

Sekitar 60% daging bagian dalam masih terlihat berwarna merah, itu lah yang membuat medium rare disebut juga dengan setengah matang. Walaupun banyak orang menganggap warna merah itu adalah darah, faktanya daging yang masih berwarna merah itu kaya akan zat besi.

Medium

Kemerahan di bagian daging sudah sangat berkurang sekitar 40% dan berubah warna menjadi pink. Tidak seperti medium rare, di tingkat kematangan ini justru warna cokelat muda khas daging yang digoreng matang mulai mendominasi.

Medium Well

Warna pink pada daging sudah sedikit terlihat, hanya sekitar 20% saja. Ini menandakan bahwa daging steak sudah hampir matang sepenuhnya.

Well Done

Di tingkat ini kamu tidak akan menemukan warna merah atau pink yang ada di tingkat kematangan sebelumnya. Disebut juga dengan tingkat kematangan sempurna, daging steak well done akan terlihat sangat matang pada saat dimasak secara menyeluruh.

Makan Steak All You Can Eat

Pasti menyenangkan jika bisa menentukan sendiri tingkat kematangannya, ya? Tapi, bagi penggemar steak, mungkin seporsi saja belum cukup. Atau, kamu justru ingin mencicipi berbagai jenis steak bersama teman-teman. Tidak perlu khawatir, kini Sahabat Fimela bisa menikmati steak sepuaasnya, all you can eat. 

Konsep ini dipelopori, Steak Hotel by Holycow! dalam menghadirkan konsep kuliner terbaru yaitu #UNLIMEATED, yang menawarkan pengalaman makan steak all you can eat. Tentunya dengan konsep ini kamu bisa mengetahui dan menentukan sendiri tingkat kematangan daging steak kesukaan kamu sekaligus menikmati grilling sepuasnya bersama keluarga atau orang-orang terdekat.

Belakangan, tren makan dengan konsep all you can it memang diminati masyarakat, khususnya pecinta kuliner. Wynda Mardio selaku pendiri Steak Hotel by HOLYCOW! menjalaskan bahwa konsep #UNLIMEATED sendiri menawarkan kebebasan bagi konsumen untuk memilih, memanggang, dan menikmati makanan sesuai selera mereka.

“Disini kami memiliki semangat untuk terus berinovasi dalam memenuhi keinginan konsumen akan hidangan steak yang tak hanya berkualitas namun juga memberikan pengalaman lebih,” jelas Wynda.

Selain menyajikan sensasi yang berbeda dalam menikmati steak, konsep #UNLIMEATED ini juga mengedukasi konsumen tentang cara terbaik menikmati steak. Wynda juga memberikan tips teknik grilling daging, yaitu memasak daging Steak dengan tingkat kematangan Well Done. Biasanya, untuk mendapatkan tingkat kematangan ini membutuhkan waktu 4-5 menit, tergantung pada ketebalan dagingnya.

Aturan ini hanya berlaku untuk daging sapi, lho! kalau chicken steak, beda lagi aturannya. Daging ayam harus dimasak dengan tingkat kematangan sempurna alias well done. Hingga daging ayam matang, kamu biasanya membutuhkan waktu 6-8 menit. 

50 Varian Berkualitas dan Harga Terjangkau

Para penggemar steak dapat menikmati lebih dari 50 varian menu berkualitas termasuk pilihan daging steak lezat, beragam saus, hidangan pendamping, dan minuman free flow sepuasnya yang dapat kamu nikmati di 4 lokasi TKP (Tempat Karnivor Pesta). Di Jakarta sendiri kamu bisa mengunjungi TKP Radal (Radio Dalam) dan TKP Benhil. Selain itu, ada pula TKP BSD, Tangerang Selatan serta TKP Paris Van Java (PVJ), Bandung.

Ada 3 pilihan menu yang dapat kamu nikmati sepuasnya dalam durasi 90 menit. Pastinya harga yang disajikan juga bersahabat. Mulai dari paket 99rb, Standard Set yang dibanderol dengan harga Rp238.000, hingga Premium Set dengan harga Rp388.000 yang cocok untuk kamu si penggemar steak Wagyu. Harga khusus juga ditawarkan untuk balita maksimal 4 tahun atau lansia dengan usia minimal 65 tahun. Menarik, bukan?

Ada potongan Rp100.000,- per orang untuk pilihan menu Premium Set di semua TKP #UNLIMEATED sampai akhir Desember 2019. (Iffah Nurahmah/Fimela.com)

#Growfearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading