Sukses

Lifestyle

Hotel Bertaraf Internasional Pertama di Bekasi yang Trendi dan Unik

Fimela.com, Jakarta Rehat dari aktivitas yang menjenuhkan, banyak orang memilih hotel untuk sekadar beristirahat. Ibis Styles Hotel Bekasi Jatibening menjadi pilihan yang tepat. Dengan konsep sederhana, trendi dan unik, hotel yang baru beroperasi kurang dari satu tahun ini juga menawarkan harga yang relatif miring dengan fasilitas yang mewah.

Menginap di hotel yang terletak di bagian timur Jakarta, di Bekasi, Jawa Barat ini serasa berada di rumah. Desain dari hotel bertaraf Internasional pertama di Bekasi ini bergaya urban dan Instagrammable, terinspirasi dari lingkungan di sekitarnya.

Saat memasuki lobi, para tamu akan menikmati desain tampilan gaya hidup masyarakat urban atau perkotaan yang trendi. Sentuhan gaya desain interior urban tampak dari dinding bata, unsur logam dan kayu yang memberikan kesan nyaman dan betah.

“Pembukaan ibis Styles Bekasi Jatibening merupakan penambahan yang baik bagi merek ekonomi Accor di Indonesia. Kami dengan bahagia memperkenalkan merek kami yang optimis dan penuh gaya dengan harga yang terjangkau ke kota Bekasi yang dinamis. Kami berharap dapat memainkan peran dalam pertumbuhan kota yang menarik dan cepat ini” kata Garth Simmons, Chief Operating Officer, Accor Malaysia, Indonesia, Singapore dan South Asia.

Regional Director Marketing & Loyalty Accor Indonesia, Lisa Samo juga mengutarakan bahwa hotel di bawah naungan Ibis selalu mengusung konsep yang berbeda dan menyesuaikan lingkungan sekitar. Tujuannya, mengangkat budaya setempat.

“Ada cerita yang berbeda di setiap hotel. Di Bogor, konsep kamarnya didesain bernuansa Kebun Raya atau Bunga Rafflesia, di Tanah Abang bernuansa Textile Market, di Makassar bernuansa Urban Market, dan sebagainya,” tutur Lisa saat Grand Opening Ibis Styles Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (28/1/2020).

General Manager Ibis Styles Bekasi Jatibening, Randy Verlie menjelaskan tentang memilih Kota Bekasi sebagai lokasi mendirikan Ibis Styles. 

“Hotel ini merupakan hotel Accor sekaligus International hotel pertama di bekasi, jelas ini menjadi nilai lebih kami. Point of interest lainnya adalah kami terletak di Grand Icon Caman, dekat akses transportasi publik dan dekat beberapa tempat wisata, seperti TMII, Summarecon Mall Bekasi, Grand Metropolitan dan Kebun Binatang Ragunan. Dengan lokasi yang strategis ini, kami yakin positioning kami sangat luar biasa di 5 tahun ke depan,” ungkap Randy Verlie.

Staycation hingga Acara Formal di Ibis Styles Jatibening

Banyak kegiatan yang dapat dilakukan di hotel Ibis Styles Jatibening, seperti staycation, berkumpul dengan teman-teman serta keluarga, meeting, hingga menyelenggarakan pesta pernikahan.

Sebanyak 185 kamar nyaman dan bergaya hadir dengan kategori Superior, Deluxe, dan Family. Seluruh kamar dilengkapi TV LED 43 inci dan tempat tidur khas Sweet Bed by ibis Styles untuk tidur yang nyenyak.

Area untuk anak-anak, kolam renang serta pusat kebugaran dan layanan spa dalam kamar juga tersedia untuk kebutuhan relaksasi. Hotel ini terletak di lokasi yang sempurna bagi wisatawan bisnis maupun liburan dengan berbagai pilihan pusat perbelanjaan, tempat makan dan supermarket di sekitarnya.

Restoran sTREATs menawarkan beragam masakan internasional yang lezat dan hidangan lokal, tersedia untuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Untuk pertemuan dan acara, hotel ini menawarkan ballroom besar dengan kapasitas hingga 600 orang dan empat ruang pertemuan elegan dengan pencahayaan alami dilengkapi wifi berkecepatan tinggi, dan peralatan audio-visual yang canggih.

Kini, Ibis Styles Bekasi Jatibening sudah resmi dibuka. Untuk merayakan pembukaan hotel, terdapat beberapa penawaran dan pastinya dengan harga yang terjangkau. 

Saksikan Video Pilihan Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading